DIGITAL LIBRARY



JUDUL: KEBERADAAN PEDAGANG BUAH MUSIMAN YANG MENGGUNAKAN MOBIL SEBAGAI MEDIA BERJUALAN DI KOTA BANJARMASIN
PENGARANG:KARTIKA SARI
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2019-11-18


 

ABSTRAK

Kartika Sari, 2017. Keberadaan Pedagang Buah Musiman Yang Menggunakan Mobil Sebagai Media Berjualan di Kota Banjarmasin. Skripsi Program Studi Pendidikan Sosiologi Antropologi, Jurusan Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Lambung Mangkurat. Pembimbing (1)Rochgiyanti, Pembimbing (2) Lumban Arofah

Kata kunci: Strategi Pedagang, Lingkungan (Tempat), dan Kepuasaan Konsumen.

Pedagang buah di Kota Banjarmasin memiliki berbagai cara untuk mengatasi persaingan dalam perdagangan buah, salah satu cara yang dilakukan oleh pedagang adalah dengan menggunakan mobil sebagai media berjualan, sehingga pedagang tidak hanya menetap pada satu tempat tetapi bisa lebih fleksibel dalam berpindah-pindah tempat dan menemukan strategi penjualan yang tepat dan menarik para pembeli. Penelitian ini bertujuan: (1) Untuk mengetahui srategi  pedagang buah musiman yang menggunakan mobil sebagai media berjualan di Kota Banjarmasin dalam menarik pembeli: (2) Untuk mendeskripsikan strategi dalam menentukan tempat pedagang buah musiman yang menggunakan mobil sebagai media berjualan di Kota Banjarmasin menentukan lokasi berdagang.

Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif. Sumber data dipilih secara purposive. Pengumpulan data dilakukan dengan teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis hasil penelitian menggunakan langkah-langkah reduksi data, display dan verification.

Hasil penelitian menunjukan bahwa: (1) Strategi pedagang buah yang mengggunakan mobil sebagai media berjualan di Kota Banjarmasin dalam menarik pembeli yang dilihat pada pemilihan lokasi yaitu lokasi yang strategis; di pinggir jalan, di perempatan jalan, di bawah pohon rindang, dan lain lain menggunakan mobil dalam kegiatan berdagang, jenis buah musiman yang dijual yaitu buah lokal seperti buah langsat, buah jeruk dan buah cempedak, dan penetapan harga yang ditentukan oleh pedagang sendiri dengan memperhitungkan modal dan biaya transportasi (2) Strategi pedagang buah yang menggunakan mobil sebagai media berjualan di Kota Banjarmasin dalam menentukan lokasi berdagangnya yaitu memilih lingkungan (tempat) berjualannya yang ramai, banyak dilalui orang, tempat yang luas, peraturan (tempat berjualan) dalam melakukan kegiatan berdagang (tidak boleh mengganggu lalu lintas) dan persaingan dalam melakukan kegiatan berdagang yang di lihat dari persaingan harga dan jumlah persediaan buah.

Berdasarkan hasil penelitian ini, dapat disarankan kepada pedagang buah agar memilih lokasi berdagang yang aman, agar pembeli merasa nyaman untuk bersinggah, dan disarankan untuk pemerintah agar memberikan upaya dalam meningkatkan keutuhan dan kesejahteraan kehidupan masyarakat.

 

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI