DIGITAL LIBRARY



JUDUL:MANAJEMEMEN IMPLEMENTASI NILAI KARAKTER DI SMP (STUDI MULTISITUS PADA SMP SANTA ANGELA BANJARMASIN DAN SMP SANJAYA BANJARBARU)
PENGARANG:SISILIA SIPIANA
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2019-11-20


Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan:perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan dan evaluasi implementasi nilai karakter di SMP Santa Angela Banjarmasin dan SMP Sanjaya Banjarbaru. Paradigma penelitian ini adalah kualitatif dengan pendekatan empiris fenamenologi dengan rancangan multisitus.  Subyek penelitianini adalah kepala sekolah, wakil kepala sekolah, guru, siswa, komite sekolah dan Yayasan yang dipiih secara proposive dan  data dikumpulkan dengan tehnik observasi partisipan, wawancara mendalam dan dokumentasi yang diikuti dengan  pengujian keabsahan data. Analisis data  dengan pengumpulan, reduksi data, kesimpulan dan verifikasi serta penyajian data.  Hasil penelitian menujukan bahwa Manajemen Implementasi nilai karakter di dua sekolah terlaksana dengan melalui tahapan yaitu perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan dan evaluasi, sehingga terlaksana dengan baik dalam sebuah manajemen sekolah yang diimplementasikan dalam kurikulum sekolah dan dalam mata pelajaran sehingga nilai yang dikembangkan menjadi nilai karakter yang dihidupi dan dijalankan setiap hari sehingga menjadi karakter.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI