DIGITAL LIBRARY



JUDUL:PENGARUH KEPEMIMPINAN TRANSFORMASIONAL MOTIVASI KERJA DAN KOMITMEN KERJA TERHADAP KINERJA PEGAWAI UPT DISDIKBUD KABUPATEN MURUNG RAYA
PENGARANG:ELSON FRANKY. AR
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2019-11-21


Dari study pendahuluan yang dilakukan peneliti didapat informasi bahwa kepemimpinan beberapa UPT Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Murung Raya kurang maksimal, lemahnya kemampuan manajerial.Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui gambaran kepemimpinan transformasional, motivasi kerja, komitmen kerja dan kinerja pegawai. Populasi penelitian ini adalah sebanyak 74 orang.Pengumpulan data kuesioner dengan skala Likert. Untuk mengetahui pengaruh masing-masing variabel menggunakan regresi ganda dan analisisjalur pada taraf signifikansi 0,05.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Besar pengaruh kepemimpinan transformasional terhadap motivasi kerja pegawai adalah sebesar 77,0%., (2) Besar pengaruh motivasi kerja pegawai terhadap komitmen kerja pegawai adalah sebesar 32,0%, (3) Besar pengaruh langsung kepemimpinan transformasional terhadap kinerja pegawai adalah sebesar 60,3%, (4) Besar pengaruh langsung komitmen kerja pegawai terhadap kinerja pegawai adalah sebesar 89,90%, (5) Besar pengaruh langsung motivasi kerja pegawai terhadap kinerja pegawai adalah sebesar 7,30%, (6) Besar nilai kontribusi langsung sebesar 0,293 dan kontribusi tidak langsung -0,698, (7) Besar nilai kontribusi langsung sebesar 0,270 dan kontribusi tidak langsung -0,087.

            Kepemimpinan transformasional kepala UPT Disdikbud Kabupaten Murung Raya, berada pada klasifikasi sedang, memerlukan upaya yang konkrit untuk meningkatkan pemahaman dan implementasi kepemimpinan transformasional pada instansi yang dipimpinnya melalui diklat penguatan kepemimpinan sedangkan bagi pegawai dan staf untuk terus berupaya meningkatkan kualitas diri melalui berbagai pelatihan agar motivasi kerja, komitmen kerja dan kinerja menjadi semakin baik.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI