DIGITAL LIBRARY



JUDUL:Pengaruh Budaya Organisasi Terhadap Iklim Organisasi, Motivasi Kerja dan Organizational Citizenship Behavior (OCB) Guru SMPN di Kecamatan Banjarmasin Utara
PENGARANG:AKHMAD GUNAWAN
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2019-11-23


Penelitian ini dilatar belakangi oleh pentingnya pembentukan organizational citizenship behavior (OCB) terhadap Guru SMPN di Kecamatan Banjarmasin Utara dengan cara menanamkan nilai-nilai budaya yang tepat di sekolah, sehingga dapat mempengaruhi kinerja individu maupun kinerja organisasi secara keseluruhan, dan pada akhirnya berdampak terhadap peningkatan mutu pendidikan.

Penelitian ini menggunakan empat variabel, yang bertujuan untuk mendeskripsikan pengaruh langsung dan tidak langsung variabel budaya organisasi, iklim organisasi, motivasi kerja, terhadap organizational citizenship behavior (OCB). Penelitian ini dilakukan terhadap guru-guru PNS di 10 SMPN yang ada di Kecamatan Banjarmasin Utara, dengan jumlah sampel sebanyak 143 guru. Teknik analisis data pada penelitian ini adalah Partial Least Square (PLS) dan Path Analysis.

Hasil penelitian terhadap Guru SMPN di Kecamatan Banjarmasin Utara menunjukkan bahwa : (1) Budaya organisasi berpengaruh langsung terhadap iklim organisasi dan motivasi kerja; (2) Iklim organisasi berpengaruh langsung terhadap motivasi kerja, namun tidak berpengaruh langsung terhadap organizational citizenship behavior (OCB); (3) Motivasi kerja berpengaruh langsung terhadap organizational citizenship behavior (OCB) (4) Budaya organisasi berpengaruh tidak langsung terhadap organizational citizenship behavior (OCB)melalui motivasi kerja, namun tidak berpengaruh secara tidak langsung terhadap terhadap motivasi kerja dan organizational citizenship behavior (OCB) melalui iklim organisasi; (5) Iklim organisasi tidak berpengaruh secara tidak langsung terhadap organizational citizenship behavior (OCB) melalui motivasi kerja.

Berdasarkan hasil penelitian tesebut disarankan, SMPN di Kecamatan Banjarmasin Utara dapat menumbuhkan perilaku saling membantu dalam menyelesaikan pekerjaan, sehingga akan tumbuh suasana kerja yang bersahabat yang akan menimbulkan motivasi dalam bekerja. Dengan suasana kerja yang bersahabat, saling membantu antara sesama rekan kerja dan memiliki motivasi yang tinggi dalam bekerja maka akan tumbuh perilaku sukarela dalam bekerja yang biasa disebut organizational citizenship behavior (OCB).

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI