DIGITAL LIBRARY



JUDUL:PENGARUH MOTIVASI DAN PELATIHAN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN PT. BINTANG MERATUS SINERGI BANJARMASIN
PENGARANG:LAILY ALIFAH RAHMAH
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2019-11-25


ABSTRAK

 

 

Laily Alifah Rahmah, D1A214099, 2019 Pengaruh Motivasi dan Pelatihan Kerja terhadap Kinerja Karyawan pada PT. Bintang Meratus Sinergi Banjarmasin. Dibawah bimbingan Fitriyadi dan Khairussalam.

 

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh secara parsial dan simultan Motivasi (X1) dan Pelatihan kerja (X2) terhadap kinerja karyawan (Y) PT. Bintang Meratus Sinergi Banjarmasin.

 

Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan tipe penelitian menggunakan explanatory. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik sampel jenuh sebanyak 25 karyawan PT. Bintang Meratus Sinergi, dimana semua responden dijadikan sampel penelitian. Teknik pengambilan data menggunakan kuesioner. Analisis data menggunakan analisis regresi linier berganda dengan program SPSS versi 23.

 

            Hasil pengujian membuktikan adanya pengaruh signifikan secara parsial  (Uji t) Motivasi (X1) terhadap Kinerja Karyawan (Y) dengan nilai sig sebesar 0,000 < 0,05 dan nilai t hitung 10,458 > t tabel 1,713 dan tidak terdapat pengaruh signifikan secara parsial Pelatihan Kerja (X2)  terhadap Kinerja Karyawan karena nilai sig sebesar 0,798 > 0,05 dan nilai t hitung -0,259 < t tabel 1,713. Pengujian secara simultan (Uji F) menunjukkan terdapat pengaruh signifikan secara simultan Motivasi (X1) dan Pelatihan Kerja (X2) terhadap Kinerja Karyawan (Y) PT. Bintang Meratus Sinergi karena nilai sig 0,000 < 0,05 dan nilai F hitung 56,514 > F tabel 7,88.

 

 

Kata Kunci: motivasi, pelatihan kerja, kinerja karyawan.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI