DIGITAL LIBRARY



JUDUL:Interaksi Sosial Pengelola Program Kursus Bahasa Inggris di Kampung Inggris Transmigrasi Desa Karang Indah Kecamatan Mandastana Kabupaten Barito Kuala
PENGARANG:Ani Fatriani
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2019-11-26


Ani Fatriani, 2019. Interaksi Sosial Pengelola Program Kursus Bahasa Inggris di Kampung Inggris Transmigrasi Desa Karang Indah Kecamatan Mandastana Kabupaten Barito Kuala. Skripsi Program Studi Pendidikan Sosiologi Antropologi, Jurusan Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Lambung Mangkurat. Pembimbing (I) Alfisyah, (II) Sigit Ruswinarsih. Kata Kunci: Interaksi Sosial, Akomodasi,

Komunikasi Vertikal Kampung Inggris Transmigrasi adalah salah satu program kursus bahasa Inggris yang dibangun masyarakat Desa Karang Indah Kecamatan Mandastana Kabupaten Barito Kuala. Program ini terlaksana dan berjalan dengan baik berdasarkan adanya hubungan-hubungan timbal balik yang ada di dalam struktur organisasinya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui : (1) Komunikasi vertikal dalam pengelolaan program kursus bahasa Inggris. (2) Bentuk akomodasi yang dilakukan ketua pengelola program kursus untuk mengatasi terjadinya konflik dalam organisasi. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif. Informan yang dipilih sebanyak enam orang yakni ketua dan wakil pengelola program kursus bahasa Inggris, serta empat orang tenaga tutor. Pemilihan informan dilakukan dengan cara purposive. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi ke lapangan, wawancara mendalam terhadap informan, dokumentasi dan studi pustaka. Analisis hasil penelitian yang digunakan adalah reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menemukan bahwa : (1) Komunikasi vertikal berjalan dengan dua arah yaitu : (a) Komunikasi ke bawah, yang terdiri dari penyampaian informasi berupa pelaksanaan program kerja, peraturan yang berlaku, dan penyampaian motivasi kerja. (b) Komunikasi ke atas, yang terdiri dari penyampaian informasi berupa laporan hasil kegiatan, penyampaian permasalahan, dan penyampaian ide serta saran. (2) Bentuk akomodasi yang dilakukan yaitu : Toleransi, bentuk akomodasi dilakukan dengan cara memberikan dispensasi kepada bawahan yang tidak bisa hadir dalam pertemuan dan ketika ada permasalahan ketua memberikan nasehat dan arahan untuk menerima keadaan bahwa mereka berada dalam satu lingkup pekerjaan yang mengharuskan menghargai satu sama lain . Berdasarkan hasil penelitian ini, disarankan kepada masyarakat Kampung Inggris khususnya bagi ketua dan pengelola Kampung Inggris Transmigrasi agar terus mempertahankan komunikasi dua arah yang telah dilakukan, komunikasi yang berjalan dengan baik akan membuat tujuan dari organisasi bisa terwujud.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI