DIGITAL LIBRARY



JUDUL:KARAKTERISTIK TANAH GAMBUT BERDASARKAN PENGGUNAAN LAHAN DI KECAMATAN KURIPAN KABUPATEN BARITO KUALA PROVINSI KALIMANTAN SELATAN
PENGARANG:Raudatul Hayani
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2019-12-06


INTISARI

 

Ekosistem gambut bersifat rapuh artinya apabila diperlakukan berlebihan tanpa memperdulikan kaidah-kaidah konservasi dan reservasi maka karakteristik lahan gambut akan berubah dan rusak. Ancaman tidak hanya terhadap keberadaan gambut sebagai sumberdaya alam yang mungkin akan habis, tetapi juga berdampak pada kerusakan lingkungan terutama kontribusi terhadap pemanasan global. Penelitian ini berjutuan untuk menganalisis karakteristik tanah gambut disetiap penggunaan lahan di tempat penelitian.

Populasi dalam penelitian ini adalah 5 penggunaan lahan yang terdiri dari 15 sampel. Karakteritik tanah gambut yang di teliti adalah tekstur, warna, bulk densty, kematangan gambut, pH, unsur hara P total, K, dan Fe. Jenis penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif dengan teknik pengambilan sampel purposive sampling. Teknik pengumpulan data diperoleh dari observasi di lapangan, sampel yang dianalisis dilapangan dan laboratorium, serta data-data sekunder lainnya.

Hasil penelitian pada 5 penggunaan lahan di daerah penelitian menunjukkan tingkat kematangan gambut saprik dengan nilai BD antara 0,33-1,22 g/cm3 dan didominasi oleh tekstur lempung liat berdebu. Warna tanah  didominasi oleh warna coklat keabu-abuan sangat gelap yang menandakan bahan organik yang banyak. pH tanah berkisar antara 4,71-5,42 dimana terkategori sedang-rendah. P total pada penggunaan lahan hutan titik 2, perkebunan titik 1, dan semak belukar titik 1  terkategori sangat rendah karena proses mineralisasi p-organik menjadi p-anorganik oleh jasad mikro. Unsur hara K didominasi antara kriteria rendah-sangat rendah. Unsur hara Fe didominasi oleh kriteria rendah-sedang, dan satu-satunya kriteria sangat rendah pada penggunaan lahan permukiman titik 2 dengan nilai 15,94 ppm.

 

Kata Kunci: Tanah Gambut, Lahan Gambut, Penggunaan Lahan,

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI