DIGITAL LIBRARY



JUDUL:STRUKTUR TEKS NOVEL NEGERI DI UJUNG TANDUK KARYA TERE LIYE
PENGARANG:EKO PRASETYO NUGROHO
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2019-12-07


ABSTRAK

 

Nugroho, Eko Prasetyo. 2019. Struktur Teks Novel Negeri Di Ujung Tanduk Karya Tere Liye. Tesis, Program Studi Magister PBSI Jurusan PBS FKIP ULM Banjarmasin. Pembimbing: (1) Dr. H. M. Rafiek, M. Pd; (II) Dr. H. Zulkifli, M. Pd.

 

Kata Kunci: Struktur Teks, Novel

 

Wacana merupakan kumpulan suatu gagasan yang komplek dan sering digunakan orang untuk melakukan interaksi sosial, politik, dan lainnya dalam keseharian. Wacana sering memuat suatu sistem kepercayaan yang digunakan oleh tokoh politik untuk merangkul tokoh masyarakat dalam menjalankan gagasan yang telah direncakan yang biasa disebut dengan ideologi. Dalam dunia politik setiap orang orang berusaha menciptakan ideologi yang bisa membuat masyarakat percaya akan diperoleh hasil yang baik dari menjalankan atau mengikuti ideologi tersebut. Oleh sebab itu, perlu adanya analisis wacana kritis yang akan menjabarkan maksud dan tujuan dari suatu wacana yang memuat ideologi. Analisis tersebut dilakukan dengan menganalisis struktur teks yang ada dalam novel Negeri Di Ujung Tanduk karya Tere Liye untuk mengetahui dengan jelas isi dari sebuah wacana. Oleh sebab itu, penulis mengangkat judul tentang Struktur Teks Novel Negeri Di Ujung Tanduk Karya Tere Liye, dengan cara mengklasifikasikan wacana yang mengandung ideologi tertentu berdasarkan pendekatan analisis wacana menurut Teun A. van Dijk.

Berdasarkan hasil observasi penulis tentang novel Negeri Di Ujung Tanduk karya Tere Liye ini, penulis mengambil masalah mengenai (1) bagaimana struktur teks dalam novel Negeri Di Ujung Tanduk karya Tere Liye, (2) bagaimana ideologi dalam novel Negeri Di Ujung Tanduk karya Tere Liye, (3) bagaimana kognisi sosial dalam novel Negeri Di Ujung Tanduk karya Tere Liye. Metode yang digunakan ialah metode deskripsi kulalitatif.

Hasil penelitian dari analisis tentang novel tersebut berdasarkan masalah ialah (1) Struktur teks yang terdapat dalam novel ini terbagi menjadi tiga elemen yaitu struktur makro, superstruktur, dan struktur mikro. Dari analisis elemen tersebut, tema dalam novel ialah tentang kepedulian, alur yang digunakan sesuai dengan struktur cerita yaitu orientasi, komplikasi, resolusi, dan koda, serta latar dalam novel yang menunjukkan tempat dan detail yang menunjukan sebuah ideologi. (2) Novel Negeri Di Ujung Tanduk menganut paham ideologi kapitalisme yang menyatakan bahwa pemilik saham atau modal terbanyak ialah yang menguasai segala sesuatu dalam sebuah negara, sedangkan hasil yang terakhir ialah opini dan sikap pengarang yang digambarkan melalui tokoh utama.

Penutup pada penelitian ini berisi saran agar sekiranya penelitian ini bisa menjadi rujukan atau sebagai panduan dalam pendidikan bahasa dan sastra, serta menjadikan penelitian ini sebagai bahan bacaan dalam menambah pengetahuan mengenai bahasa dan sastra.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI