DIGITAL LIBRARY



JUDUL:MENGEMBANGKAN KEMAMPUAN BERKOMUNIKASI SECARA LISAN MENGGUNAKAN STORY TELLING DIKOMBINASI DENGAN MODEL NUMBERED HEADS TOGETHER DAN ROLE PLAYING PADA ANAK KELOMPOK B PAUD TERPADU ISLAM BAITUL MAKMUR BANJARMASIN
PENGARANG:NUR FARADILLA ADRIANA
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2019-12-10


Pentingnya komunikasi lisan sebagai salah satu aspek kemampuan berbahasa yang berfungsi untuk menyampaikan informasi atau mengemukakan ide atau pesan lisan secara aktif. Permasalahan yang terjadi di TK Baitul Makmur Banjarmasin yaitu terdapat banyak anak yang belum mampu berkembang dengan optimal. Anak tidak terlalu banyak mengeluarkan suara baik dalam mengekspresikan apa yang dialami anak di kelas.

Penelitian ini menggunakan penelitian tindakan kelas dalam dua siklus dengan tiga kali pertemuan. Pengumpulan data dilakukan dengan observasi aktivitas guru, aktivitas anak dan aktivitas belajar anak dalam kemampuan berbahasa lisan.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa aktivitas guru pada siklus I meningkat pada siklus II dengan kategori sangat baik. Aktivitas anak secara klasikal pada siklus I meningkat pada siklus II dengan kategori sangat aktif. Aktivitas belajar anak dalam berkomunikasi lisan mencapai ketuntasan klasikal dengan berkembang sangat baik dan mencapai indikator kebehasilan.

Disimpulkan bahwa melalui kombinasi Story Telling, Numbered Heads Together dan Role Playing dapat meningkatkan kemampuan berkomunikasi lisan anak pada kelompok B PAUD Terpadu Baitul Makmur Banjarmasin. Dengan kegiatan ini diharapkan dapat menjadi alternatif pilihan dalam melakukan inovasi kegiatan dikelas dan mengembangkan kemampuan anak dalam berkomunikasi lisan. 

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI