DIGITAL LIBRARY



JUDUL:KETERLIBATAN ORGANISASI KOMUNITAS PENDAKI KALIMANTAN DALAM MENUMBUHKAN KARAKTER PEDULI LINGKUNGAN PADA PENGUNJUNG DI TAHURA MANDIANGIN
PENGARANG:IKSAN MAHENDRA APRILYANTO
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2019-12-17


ABSTRAK

Iksan Mahendra Aprilyanto, 2019, Keterlibatan Organisasi Komunitas Pendaki Kalimantan dalam Menumbuhkan Karakter Peduli Lingkungan Pada Pengunjung di Tahura Mandiangin. Skripsi Program Studi Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan, Jurusan Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial FKIP Universitas Lambung Mangkurat. Pembimbing (I) Sarbaini, (II) Muhammad Elmy.

 

Kata Kunci: Menumbuhkan Karakter, Peduli Lingkungan, dan Keterlibatan Pendaki Kalimantan

 

Peduli lingkungan merupakanperilaku yang selalu berupaya mencegah  kerusakan pada lingkungan alam di sekitarnya dan mengembangkan upaya-upaya untuk memperbaiki kerusakan alam yang sudah terjadi. Organisasi komunitas pendaki Kalimantan adalah komunitas yang bergerak di bidang lingkungan dan sosial, namun perilaku pengunjung terhadap lingkungan di Tahura Mandiangin masih kurang. Salah satu hal yang dapat mempengaruhi perilaku peduli lingkungan pengunjung adalah dengan adanya keterlibatan organisasi komunitas pendaki Kalimantan  dalam menumbuhkan karakter peduli lingkungan.

Tujuan penelitian ini untukmenganalisis implementasi, mengidentifikasi kendala, dan Menggali strategi yang di lakukan organisasi komunitas Pendaki Kalimantan dalam menumbuhkan karakter peduli lingkungan di Tahura Mandiangin.

Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan teknik observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini data reduction, data display, dan conclusion drawing/verification.

Hasil penelitian menunjukan bahwa keterlibatan organisasi komunitas pendaki kalimantan berupa tindakan langsung untuk mencontohkan dan mengajak pengunjung untuk ikut dalam kegiatan, memberikan pengetahuan tentang pentingnya menjaga alam, dan melakukan himbauan pada pengujung agar selalu menjaga alam. Kendala organisasi komunitas pendaki Kalimantan dalam menumbuhkan karakter peduli lingkungan di Tahura Mandiangin yaitu kurangnya tingkat kesadaran individu, kurangnya disiplin dan kurangnya pengetahuan dalam menjaga alam.Strategi yang dilakukan adalah dengan mengunakan metode pendekatan kontak sosial dengan cara menciptakan rasa cinta terhadap lingkungan.

Berdasarkan hasil penelitian ini, dapat disarankan kepada organisasi pendaki Kalimantan agar lebih meningkatkan kerjasama dengan  pengunjung, pengurus dan Dinas kehutanan dalam bentuk kegiatan yang bisa menumbuhkan kembali sikap peduli terhadap lingklungan.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI