DIGITAL LIBRARY



JUDUL:PENGARUH PENAMBAHAN LARUTAN EKSTRAK KAYU NANGKA DAN KAPUR PADA NIRA AREN TERHADAP RENDEMEN SERTA KARAKTERISTIK GULA SEMUT YANG DIHASILKAN
PENGARANG:SYAMSUDDIN
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2019-12-18


 

Aren (Arenga Pinnata) merupakan jenis tanaman dari subsektor Perkebunan, nira aren mempunyai nilai ekonomis yang tinggi karena dapat diolah menjadi tuak, gula aren, dan gula semut. Nira juga dapat mengalami kerusakan seperti rasa menjadi asam disebabkan oleh mikroorganisme sehingga perlu antisipasi dalam mencegan terbentuknya asam agar dapat menjaga kualitas nira yang dihasilkan.kayu nangka memiliki kandungan zat berupa Tanin, Alkoloid, Sponin, dan Flavonoid, kandungan zat tersebut berpengaruh dalam mencegah terbentuknya asam pada nira aren dikarenakan pertumbuhan mikroba didalamnya sehingga dengan penambahan zat tersebut akan menjaga kualitas nira aren yang dihasilkan. Penelitian ini menggunakan ekstrak kayu nangka dan kapur yang ditambahkan kedalam nira aren. Penambahan ekstrak kayu nangka dan kapur menghasilkan kualitas nira yang baik dibandingkan dengan tanpa penambahan yaitu pH 6.6 dan 5.9, rendemen 27 % dan 18 %, kadar air 3.40 dan 4.20, kadar abu 1.6 dan 1.4, gula total 15.20 dan 15.50.  Dari segi rasa lebih banyak menyukai gula semut dengan penambahan ekstrak kayu nangka dan kapur dibandingka dengan gula semut tanpa penambahan larutan ekstrak.

 

Kata Kunci : Nira Aren, Kayu Nangka, Kapur

 

 

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI