DIGITAL LIBRARY



JUDUL:TRADISI BA’ARAK NAGA DALAM PROSES PERKAWINAN DI KELURAHAN ULU BENTENG KECAMATAN MARABAHAN KABUPATEN BARITO KUALA
PENGARANG:SHELVIA EVA ROSANTI
PENERBIT:-
TANGGAL:2018-01-24


Kata Kunci : Tradisi, ritual, Ba’arak naga.
Kalimantan Selatan memiliki beragam tradisi yang sudah ada dari nenek
moyang dan diwariskan secara turun temurun kepada masyarakat . Tradisi yang
sampai sekarang masih dilakukan oleh masyarakat Kalimantan Selatan tepatnya di
Kelurahan Ulu Benteng Kecamatan Marabahan Kabupaten Barito Kuala
diantaranya adalah tradisi Ba’arak Naga dalam proses perkawinan. Ba’arak Naga
adalah salah satu tradisi sakral yang wajib dilakukan oleh masyarakat yang
mempunyai garis keturunan. Tujuan penelitian ini adalah untuk (1) mengetahui
tahapan persiapan yang dilakukan sebelum melaksanakan tradisi Ba’arak Naga
yang ada di Kelurahan Ulu Benteng, (2) mendeskripsikan proses berlangsungnya
tradisi Ba’arak Naga di Kelurahan Ulu Benteng. Penelitian ini menggunakan
penelitian kualitiatif. Teknik pengumpulan data observasi, wawancaradan
dokumentasi berupa foto dan video sebagai bukti yang mendukung penelitian.
Berdasarkan hasil penelitian, tradisi Ba’arak Naga dalam proses
perkawinan di Kelurahan Ulu Benteng Kecamatan Marabahan Kabupaten Barito
Kuala adalah tradisi yang wajib dilakukan oleh masyarakat yang mempunyai garis
keturunan nenek moyang Ba’arak Naga. Dalam proses tradisi Ba’arak Naga juga
diiringi dengan kesenian bakuntau dan bausung serta iringan musik
SinomanHadrah. Tradisi Ba’arak Naga juga mempunyai fungsi diantaranya
sebagai fungsi keagamaan, ritual, media silaturahmi, upacara adat, hiburan,
komunikasi, media pendidikan, kegotong-royongan, dan estetika.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI