DIGITAL LIBRARY



JUDUL:Aplikasi Kontrol Suhu Otomatis Pada Pemanasan Larutan Menggunakan Hot plate Berbasis Arduino Uno
PENGARANG:I WAYAN AGUS AD MARANTIKA
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2020-01-21


Sistem kontrol suhu otomatis untuk pemanasan larutan menggunakan hot plate berbasis mikrokontroler Arduino UNO telah dibuat. Sistem kontrol yang dibuat berupa integrasi perangkat lunak dan perangkat keras yang terdiri dari modul sensor MLX90614 sebagai alat ukur suhu non kontak, modul dimmer AC sebagai pengatur daya, modul RTC DS3231 sebagai pengatur waktu, hot plate sebagai pemanas, LCD 16×2 sebagai penampil dan modul Arduino UNO. Modul sensor MLX90614 telah diuji pada jarak 4-12 cm dari permukaan larutan dan diperoleh hasil yang menunjukkan bahwa semakin jauh jarak pengukuran, akurasi pembacaan suhu semakin berkurang dan hasil pengukuran bersifat linier. Penentuan konstanta PID dilakukan dengan metode trial and error dan dihasilkan konstanta yang terbaik yaitu kp=10, ki=0,05, kd=10. Pengujian dan perbandingan performa kontrol PID dengan kontrol ON/OFF dilakukan menggunakan 40 ml larutan NaOH 0,5 M dipanaskan pada set point suhu600C. Kontrol ON/OFF menghasilkan fluktuasi berulang dengan selisih suhu antara 5,40C hingga 14,60C terhadap set point. Sedangkan kontrol PID hanya mengalami satu kali overshoot dengan selisih 90C terhadap set point dan selanjutnya suhu larutan akan terus stabil dengan selisih ±2,10C dari set point. Hasil pengujian menunjukkan bahwa kontrol PID lebih efektif digunakan untuk pemanasan larutan dibandingkan dengan kontrol ON/OFF.

Kata Kunci :      Kontrol Suhu Otomatis, Kontrol PID, Sensor MLX90614, Hot Plate, Arduino UNO.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI