DIGITAL LIBRARY



JUDUL:PENGARUH KOMPETENSI, KOMITMEN ORGANISASI, DAN SISTEM AKUNTANSI INSTANSI TERHADAP KUALITAS LAPORAN KEUANGAN (Studi pada Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Kalimantan Selatan)
PENGARANG:SUSILAWATI
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2020-01-21


Susilawati, (2019) PENGARUH KOMPETENSI, KOMITMEN ORGANISASI DAN SISTEM AKUNTANSI INSTANSI TERHADAP KUALITAS LAPORAN KEUANGAN (Studi pada Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Kalimantan Selatan)

Pembimbing 1 Dr. Kadir, Drs, M.Si, AK, CA Pembimbing 2 Dr. Wahyudin Nor, SE, M.Si, AK, CA, CSRA

 

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh kompetensi, komitmen organisasi dan Sistem Akuntansi Instansi terhadap kualitas laporan keuangan studi pada Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Kalimantan Selatan.

 

Penelitian ini menggunakan  metode explanatory survey yang bersifat kausalitas. Populasi dalam penelitian ini adalah para pengelola dan pelaksana DIPA pada Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Kalimantan Selatan yang berjumlah 70 orang. Data yang digunakan berupa data primer dengan menggunakan kuesioner. Analisis data penelitian ini menggunakan regresi berganda dengan melakukan uji kualitas data dan uji asumsi klasik sebelum mendapatkan model penelitian yang terbaik.

 

Hasil penelitian pada Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Kalimantan Selatan menunjukkan bahwa kompetensi, komitmen organisasi dan Sistem Akuntansi Instansi berpengaruh signifikan terhadap kualitas laporan keuangan. Semakin baik kompetensi dan komitmen organisasi serta penerapan Sistem Akuntansi Instansi maka akan semakin baik kualitas laporan keuangan.

 

Kata Kunci : Kompetensi, Komitmen Organisasi, Sistem Akuntansi Instansi,   

                       Kualitas Laporan Keuangan

 

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI