DIGITAL LIBRARY



JUDUL:KAJIAN ETNOBOTANI Nauclea subdita (Korth) Steud. DI KAWASAN HUTAN BUKIT TAMIANG KABUPATEN TANAH LAUT SEBAGAI BUKU ILMIAH POPULER
PENGARANG:SONIA AUDRA
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2020-01-23


Etnobotani merupakan ilmu botani mengenai pemanfaatan tumbuhan dalam keperluan sehari-hari dan adat suku bangsa. Tumbuhan Nauclea subdita (Korth) Steud.memiliki penyebaran dan manfaat di kawasan sekitar Hutan Bukit Tamiang Kabupaten Tanah Laut Kalimantan Selatan. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji kajian enobotani tumbuhan Nauclea subdita (Korth) Steud.di kawasan hutan Bukit Tamiang Kabupaten Tanah Laut dan mengetahui validitasserta kepraktisan isi buku ilmiah populer yang dikembangkan tentang etnobotani tumbuhan Nauclea subdita (Korth) Steud.sebagai bahan ajar berbentuk buku ilmiah populer. Metode ini menggunakan 2 jenis penelitian, yaitu penelitian deskriptif untuk mendeskripsikan kajian etnobotani tumbuhan Nauclea subdita (Korth) Steud. dan penelitian pengembangan untuk mengembangkan bahan ajar buku ilmiah populer serta untuk mengetahui validitas dan kepraktisan isi digunakan evaluasi formatif uji tessmer. Hasil penelitian menunjukkan 6 kajian etnobotani tumbuhan Nauclea subdita (Korth) Steud. Kajian botani tumbuhan Nauclea subdita (Korth) Steud. merupakan tumbuhan berupa pohon, kajian farmakologi tumbuhan Nauclea subdita (Korth) Steud. digunakan sebagai bedak dingin untuk obat jerawat, kajian ekologi tumbuhan Nauclea subdita (Korth) Steud. berdasarkan syarat hidupnya sudah memenuhi syarat optimal, kajian etno sosioantropologi tumbuhan Nauclea subdita (Korth) Steud. digunakan sebagai senjata berupa tongkat, kajian etno ekonomi tumbuhan Nauclea subdita (Korth) Steud. digunakan sebagai bedak dingin dan kayu bakar, dan kajian etno lingustik tumbuhan Nauclea subdita (Korth) Steud. memiliki nama daerah yang berbeda-beda dan sering disebut dengan Bangkal Gunung dikarenakan berasal dari kata bakal dan tumbuhnya di gunung. Hasil penelitian menunjukkan  buku ilmiah yang dikembangkan tergolong sangat valid, berdasarkan hasil validasi ahli yang menunjukkan kriteria sangat valid dengan nilai 90,63% dan hasil uji kepraktisan isi oleh mahasiswa yang menunjukkan hasil sangat baik dengan nilai 3,6.

 

 

Kata kunci : Etnobotani, Nauclea subdita, Buku Ilmiah Populer, Validitas, Kepraktisan Isi

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI