DIGITAL LIBRARY



JUDUL:Uji Sensitivitas Pembobotan Metode AHP pada Metode VIKOR dan Metode MULTIMOORA untuk Pemilihan Karyawan Terbaik Berdasarkan Kinerja
PENGARANG:EVY MAULIDA QAMARI
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2020-01-23


Uji sensitivitas adalah uji yang dapat dilakukan terhadap metode-metode MCDM dengan tujuan untuk membandingkan salah satu metode terbaik dengan metode terbaik lainnya dan akan memberikan solusi yang tepat untuk menentukan metode mana yang merupakan metode terbaik untuk pengambilan keputusan dari beberapa metode yang diujikan. Penelitian ini berguna untuk mengetahui metode mana yang paling relevan terhadap kasus pemilihan karyawan terbaik berdasarkan kinerja. Terdapat 3 metode terbaik yang diuji yaitu AHP, VIKOR dan MULTIMOORA. Data yang digunakan adalah data penilaian karyawan KFC Banjarbaru berdasarkan kinerja tahun 2017. Hasil pengujian menunjukkan metode yang paling sensitif atau relevan pada kasus ini adalah metode Bobot Langsung-MULTIMOORA dengan hasil sebesar 2,4715, dengan pendekatan Ratio System sebesar 1,7331, pendekatan Reference Point sebesar 0,7384 dan pendekatan Full Multiplicative Form sebesar 0.

 

Kata Kunci : Uji Sensitivitas, AHP, VIKOR, MULTIMOORA.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI