DIGITAL LIBRARY



JUDUL:PERANCANGAN DINDING PENAHAN TANAH MENGGUNAKAN ALTERNATIF BRONJONG DAN DINDING PENAHAN TANAH TIPE KANTILEVER PADA LERENG AREA RUANG TERBUKA HIJAU JL. KINIBALU BANJARBARU
PENGARANG:ADELINA MELATI SUKMA
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2020-01-29


ABSTRAK

 

Pada pembangunan RTH Jl. Kinibalu Banjarbaru yang akan dibangun dan selanjutnya dimanfaatkan oleh masyarakat terdapat lereng setinggi 6 meter yang dibawahnya dialiri sungai saat musim hujan dan membuat lereng tergerus oleh air. Kondisi tanah sebelumnya yang tidak ada beban ataupun lalulintas membuat tanah pada daerah tersebut memiliki angka pori yang besar. Maka dari itu perlu adanya perkuatan tanah berupa dinding penahan tanah.

Perancangan ini menggunakan dinding penahan tanah tipe kantilever dan bronjong. Analisis stabilitas gaya terhadap guling, geser dan daya dukung tanah dilakukan secara manual dan dengan bantuan aplikasi permodelan Geoslope/W 2018. Software ini akan mengeluarkan hasil stabilitas longsor secara keseluruhan dengan SF minimal 1,5.

Berdasarkan hasil perhitungan stabilitas gaya secara manual didapatkan angka keamanan untuk stabilitas terhadap guling untuk DPT kantilever sebesar 4,298 dan untuk DPT bronjong sebesar 3,916. Angka keamanan terhadap geser untuk DPT kantilever sebesar 2,18 dan untuk DPT bronjong sebesar 2,488. Angka keamanan terhadap daya dukung tanah untuk DPT kantilever sebesar 7,99 dan untuk DPT bronjong sebesar 8,86. Ketiga stabilitas gaya untuk dua tipe DPT ini masing-masing memenuhi syarat. Kemudian hasil analisis yang dibantu dengan software Geoslope/W 2018 didapatkan SF keseluruhan untuk DPT kantilever sebesar 1,7 dan untuk DPT bronjong sebesar 1,753.

 

Kata kunci : Dinding penahan tanah kantilever dan bronjong, Stabilitas gaya, Angka keamanan

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI