DIGITAL LIBRARY



JUDUL:SIFAT FISIS DAN MEKANIS PAPAN KOMPOSIT DARI SERAT BATANG KELAPA SAWIT (Elaeis guineensis Jacq) DENGAN BERBAGAI KOMPOSISI PEREKAT PVAC
PENGARANG:MUHAMMAD HASAN
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2020-03-18


Tujuan penelitian untuk mengetahui pengaruh komposisi perekat PVAc terhadap sifat fisis  dan mekanis papan komposit dari batang kelapa sawit. Penelitian ini akan dilaksanakan di Workshop Fakultas Kehutanan Banjarbaru. Waktu penelitian ±3 bulan (bulan Juli 2019 – Oktober 2019) yang meliputi persiapan, pengambilan sampel di lapangan, pembuatan sampel, pengelolaan data dan penyusunan hasil. Ada 3 taraf (level) dari perlakuan komposisi perekat PVAc yang diuji cobakan, yaitu 40%, 45%, dan 50%. Adapun parameter sifat papan komposit yang diteliti adalah sifat fisis, meliputi : Kadar air dan kerapatan, serta sifat mekanisya itu keteguhan patah (MoR).

Hasil penelitian menunjukkan bahwa sifat fisis dan mekanis papan komposit sangat dipengaruhi oleh komposisi perekat, semakin bertambah komposisi perekat yang digunakan maka sifat papan komposit semakin baik, terutama ditinjau dari kadar air dan  MoR, dimana hasil menunjukkan bahwa kadar air semakin berkurang dan MoR makin meningkat. Meskipun demikian penggunaan  komposisi  perekat 40% sudah dapat menghasilkan papan komposit yang dapat memenihi standar SNI no 03-2105 2006. Sifat papan komposit limbah batang  kelapa sawit yang dibuat dengan perekat PVAc (Crosslink X-PVAc) kadar air berkisar 9,49% – 13,07%, Kerapatan 0,494 - 0.559 gr/cm³, dan MoR 20.613 – 22.483 kg/cm².

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI