DIGITAL LIBRARY



JUDUL:TANGGUNG GUGAT PERUSAHAAN PERTAMBANGAN DALAM TIDAK DILAKSANAKANNYA REKLAMASI PASCATAMBANG
PENGARANG:AHMAD AL HAMID
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2020-04-23


TANGGUNG GUGAT PERUSAHAAN PERTAMBANGAN DALAM TIDAK DILAKSANAKANNYA REKLAMASI PASCATAMBANG

 

AHMAD AL HAMID

 

ABSTRAK

 

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisakegiataan perusahaan pertambangan yang tidak melakukan reklamasi apakah dapat diminta tanggung gugat berdasarkan perbuatan melawan hukum dan untuk mengetahui dan menganalisa tanggung gugat perusahaan pertambangan terhadap masyarakat yang mengalami kerugian akibat tidak dilaksanakannya reklamasi. Penelitian ini menggunakan metode penelitian hukum normatif, tipe penelitian yang digunakan ialah tipe penelitian teoritis, yaitu penelitian yang mengadopsi pengertian yang lebih lengkap mengenai konsep dasar prinsip-prinsip hukum dan gabungan efek dari serangkaian aturan dan prosedur yang menyentuh area tertentu dalam suatu kegiatan.

 

Menurut hasil penelitian skripsi ini, diperoleh hasil bahwa Pertama,Dapat dipahami bahwa reklamasi sangatlah penting untuk dilakukan terhadap lahan yang dipakai untuk kegiatan usaha pertambangan dalam rangka mengurangi dampak negatif bagi lingkungan dan tentunya bagi manusia yang tinggal disekitar lingkungan pertambangan,kewajiban reklamasi sudah diatur didalam Undang-undang dan peraturan lainnya,ketika perusahaan pertambangan yang tidak melaksanakan reklamasi maka dapat diminta pertanggung jawaban berdasarkan perbuatan melawan hukum karena sudah bertentangan dengan kewajiban hukumnya sendiri dan bertentangan dengan hak orang lain. Kedua, ketika masyarakat yang mengalami kerugian dari tidak dilaksanakannya reklamasi pascatambang maka dapat meminta ganti rugi dari perusahaan, melalui gugatan kelompok,organisasi lingkungan dan gugatan pemerintah dan pemerintah daerah. perusahaan pertambangan wajib melakukan ganti rugi,tindakan tertentu, dan pembayaran uang paksa.

 

 

Kata kunci : Tanggung gugat dan reklamasi pascatambang.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI