DIGITAL LIBRARY



JUDUL:STUDI METODE EARNED VALUE TERHADAP EVALUASI KINERJA BIAYA DAN WAKTU PADA PROYEK PEMBANGUNAN JEMBATAN (JEMBATAN JALAN PENDIDIKAN SEKUMPUL MARTAPURA)
PENGARANG:MUHAMMAD RAYNALDI FIKRI
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2020-04-30


ABSTRAK

          Setiap proyek konstruksi terutama pada proyek konstruksi jembatan memerlukan perencanaan dan pelasksanaan yang tepat oleh kontraktor agar proses pelaksanaan sesuai dengan anggaran biaya dan jadwal pelaksanaan Proyek. Pembangunan Jembatan Jalan Pendidikan Sekumpul dilaksanakan untuk menambah lebar jembatan dari yang sebelumnya. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui adanya ketidaksesuaian terhadap biaya dan waktu pelakasanaan, mengendalikan biaya dan waktu pelaksanaan pada Proyek. Pembangunan Jembatan Jalan Pendidikan Sekumpul dengan metode Earned Value. Hasil dari Earned Value tersebut dapat kita gunakan untuk mengetahui ketidaksesuaian lebih cepat sehingga dapat melakukan pencegahan.

          Dalam penelitian ini digunakan metode yang digunakan adalah Metode Earned Value. Adapun indikator yang ada pada metode ini ada 3 yaitu Planned Value, Earned Value, serta actual cost dan juga dilengakapi dengan anlisa varians, analisa indeks perfomansi dan analisa perkiraan biaya dan waktu, sehingga dapat dilakukan tindakan pengendalian terhadap biaya dan waktu.

          Hasil dari analisa dengan menggunakan metode Earned Value dari bulan April hingga Juli 2019 (minggu ke-14) adalah pekerjaan selesai terlambat hampir setiap minggunya namun terjadi percepatan pekerjaan pada bulan Juli (minggu ke-15). Pada bulan Agustus hingga September berjalan relatif terlambat.

 

Kata Kunci: Metode Earned Value, Pengendalian Terhadap Biaya dan Waktu, Analisa Varians, Analisa Indeks Performansi.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI