DIGITAL LIBRARY



JUDUL:GAMBARAN PENGGUNAAN OBAT ANALGETIK PADA PASIEN PASCA OPERASI DI RUANG BEDAH RSUD RATU ZALECHA MARTAPURA PERIODE 2018
PENGARANG:SITI BAHZAH
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2020-05-11


Operasi merupakan tindakan invasif dengan membuka bagian tubuh untuk perbaikan, sehingga menimbulkan rasa nyeri. Analgetik digunakan untuk meredakan rasa nyeri. Penelitian ini bertujuan untuk menggambarkan karakteristik pasien, pola penggunaan analgetik dan menggambarkan perubahan skala nyeri setelah pemberian analgetik pada pasien pasca operasi di ruang bedah. Jenis penelitian ini adalah non eksperimental dengan analisis deskriptif dan pengambilan data dilakukan secara retrospektif. Subjek penelitian ini adalah pasien pasca operasi berusia diatas 18 tahun yang menggunakan analgetik di ruang bedah RSUD Ratu Zalecha Martapura periode 2018. Total populasi yang dianalisis dalam penelitian ini adalah 96 pasien. Berdasarkan karakteristik pasien laki-laki merupakan jenis kelamin terbanyak dengan persentase (64,58%), usia 56-65 tahun merupakan kelompok terbanyak dengan persentase (23,95%), diagnosa terbanyak adalah tumor sebesar (22,92%). Jenis analgetik terbanyak yang digunakan secara berurutan yaitu ketorolac (65%), metamizole (27,5%), fentanyl (5%) dan tramadol (2,5%), seluruh pasien menggunakan rute pemberian intravena dengan rentang lama penggunaan adalah 1-5 hari. Ketorolac merupakan analgetik yang mengalami penurunan nyeri yang paling besar.

 

Kata kunci: Analgetik, pasca operasi, skala nyeri

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI