DIGITAL LIBRARY



JUDUL:KETERAMPILAN MENULIS TEKS NARASI EKSPOSITORIS PESERTA DIDIK KELAS VII-F SMP NEGERI 31 BANJARAMSIN
PENGARANG:SYIRMADINAH
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2020-05-22


ABSTRAK

                                                            

Syirmadinah. 2020. Keterampilan Menulis Teks Narasi Ekspositoris Peserta Didik Kelas VII-F SMP Negeri 31 Banjarmasin. Skripsi. Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Jurusan Pendidikan Bahasa dan Seni, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Lambung Mangkurat. Pembimbing I: Dr. Rusma Noortyani, M.Pd., Pembimbing II: Lita Luthfiyanti, M.Pd.

 

              Kata kunci: keterampilan menulis, teks narasi ekspositoris

                        Teks narasi adalah teks penceritaan suatu peristiwa sesuai urutan waktu.  Ekspositoris adalah kejadian yang pernah dialami seseorang sehingga teks narasi ekspositoris adalah suatu rangkaian peristiwa yang pernah dialami seseorang dan ditulis sesuai urutan kejadian. Penelitian ini dilakukan karena belum ada yang meneliti keterampilan menulis teks narasi. Penelitian yang dilakukan sebelumnya menggunakan kata kemampuan, peningkatan, metode kuantitatif, metode kualitatif dan tindakan kelas. Sekolah SMP Negeri 31 Banjarmasin memiliki Akreditas A.Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan keterampilan menulis teks narasi ekspositoris peserta didik kelas VII-F SMP Negeri 31 Banjarmasin.

Penelitian ini dilakukan dengan metode kualitatif. Data berupa kata, kalimat, dan paragraf. Sumber data diperoleh dari peserta didik kelas VII-F SMP Negeri 31 Banjarmasin. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini, seperti: 1) teknik observasi, 2) teknik pengukuran, dan 3) dokumen. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah tes tertulis berupa menulis teks narasi berdasarkan pengalaman pribadi.Teknik analisis data mempunyai langkah-langkah, seperti: 1) mereduksi data, 2) menampilkan data, dan 3) mengambil kesimpulan.

Hasil tes menulis yang telah didapatkan yaitu peserta didik kelas VII-F SMP Negeri 31 Banjarmasin tidak memuat 17 kriteria yang telah ditentukan. Kriteria yang banyak dimuat peserta didik, seperti alur, tokoh, latar tempat, sudut pandang, orientasi, kata ganti orang, dan kata latar tempat. Kriteria yang tidak banyak dimuat peserta didik, seperti watak, latar waktu, latar suasana, komplikasi, resolusi, kata latar suasana, kata latar waktu, kata sambung urutan waktu, ungkapan terkejut, dan penggunaan dialog. Peserta didik kelas VII-F SMP Negeri 31 Banjarmasin dominan mendapatkan nilai 75 atau kategori baik. Simpulan peserta didik kelas VII-F SMP Negeri 31 banjarmasin memuat 17 kriteria dalam penulisan teks narasi. Namun, peserta didik tidak memuat semua kriteria.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI