DIGITAL LIBRARY



JUDUL:KEANEKARAGAMAN JENIS BURUNG DI HUTAN LINDUNG KECAMATAN LIANG ANGGANG KOTA BANJARBARU KALIMANTAN SELATAN
PENGARANG:ATIKAH WULANSARI
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2020-05-22


Belum ada data tentang keragaman burung pada vegetasi alami di Kawasan Hutan Lindung Liang Anggang Blok I (KHLAA-1) yang terletak di Kota Banjarbaru, Indonesia.  Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis keragaman burung diurnal pada vegetasi alami di KHLLA-1. Data burung (spesies, jumlah individu, kekelompokan) dikumpulkan melalui metode transek antara jam 06.30—09.00 dan 16.00—18.30. selama tiga kali ulangan atau tiga hari berbeda. Status perlindungan burung ditentukan berdasarkan pada Peraturan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Nomor 106 Tahun 2018. Indeks keragaman diolah menurut indeks Shannon Wienner. Tiga puluh tujuh spesies burung ditemukan. Sebagian besar (81,08%) adalah burung yang dikategorikan sebagai bukan burung-air dan sisanya merupakan burung air. Sebagian besar (91,89%) merupakan burung bukan-lindungan dan sisanya adalah burung lindungan. Indeks keragaman spesies burung pada vegetasi alami di KHLLA-1 adalah 3,09. Namun, dari indeks ini belum banyak hal yang dapat disimpulkan, kecuali nilainya yang lebih kecil daripada 3,61, ketika jumlah individu setiap spesies sama.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI