DIGITAL LIBRARY



JUDUL:PENGARUH STRATEGI PEMASARAN DAN MEDIA SOSIAL TERHADAP PERILAKU KONSUMEN CAFÉ MALAM
PENGARANG:MUHAMMAD RIZA FAHLEVI
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2020-08-25


Hubungan strategi pemasaran dan media sosial yang baik dan tepat akan menimbulkan perilaku konsumen yang baik pula. Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh strategi pemasaran (X1) dan media sosial (instagram) (X2) terhadap perilaku konsumen (Y) café malam Banjarmasin. Penelitian ini merupakan penelitian deskriftif, dengan sampel penelitian sebanyak 100 orang konsumen café malam Banjarmasin. Pengumpulan data menggunakan kuisioner, sedangkan analisis data menggunakan regresi linier berganda. Variabel yang di teliti skala likert. Kuesioner diuji dengan uji Validitas dan uji reliabilitas. Pengolahan data menggunakan SPSS versi 25.0

Hasil uji t terhdap perilaku konsumen adalah valid karena r > 0,3 dan uji reliabilitas menunjukkan reliabel karena alpha cronboarch > 0,6. Uji Normalitas didapatkan 0,05 dan dikatakan bahwa data berdistribusi normal dan pada garis normal plot terlihat titik dari grafik menyebar di sekitar garis diagonal dan mengikuti garis diagonal. Semakin meningkat variabel strategi pemasaran (X1) maka semakin meningkat pula perilaku konsumen (Y), sedangkan semakin menurun variabel strategi pemasaran (X1) maka semakin menurun pula perilaku konsumen (Y)

Kesimpulan penelitian ini adalah ada strategi pemasaran dan media sosial berpengaruh terhadap perilaku konsumen sebesar 57 %.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI