DIGITAL LIBRARY



JUDUL:PENGARUH LATIHAN PLYOMETRIC STRAIGHT-PIKE JUMP TERHADAP POWER OTOT TUNGKAI ATLET LOMPAT JAUH GAYA JONGKOK PADA PESERTA DIDIK SMP NEGERI 4 PALANGKA RAYA KALIMANTAN TENGAH
PENGARANG:PURYONO
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2020-10-21


RINGKASAN

Puryono. 2020. Pengaruh Latihan Plyometric Straight-pike jump Terhadap Power Otot Tungkai Atlet Lompat Jauh Gaya Jongkok Pada Peserta Didik Smp Negeri 4 Palangka Raya Kalimantan Tengah. Dr. Tri Irianto, M.Kes.; Dr. H. Syamsul Arifin, M.Pd.

 

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Adanya Pengaruh Latihan Plyometric straight-pike jump Terhadap Power Otot Tungkai Atlet Lompat Jauh Gaya Jongkok Pada Peserta Didik SMP Negeri 4 Palangka Raya Kalimantan Tengah.

Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimen dengan desain pre-eksperimen melalui langkah penelitian yaitu tes awal (pretest), perlakuan (treatment) dan tes akhir (posttest). Populasi dalam penelitian ini seluruh peserta didik SMP Negeri 4 Palangka Raya yang mengikuti ekstrakurikuler Atletik berjumlah 5 orang, dan yang dijadikan sampel adalah seluruh populasi tersebut yaitu berjumlah 5 orang dengan teknik total sampel atau sampling jenuh.

Berdasarkan hasil penelitian dan perhitungan statistik disimpulkan bahwa: Ada Pengaruh Latihan Straight-pike jump terhadap peningkatan Power otot tungkai Peserta Didik SMP Negeri 4 Palangka Raya Kalimantan Tengah.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI