DIGITAL LIBRARY



JUDUL:Pemasaran Politik Era Digital: Analisis Isi Kuantitatif Instagram Hj. Ananda
PENGARANG:NUR SALSABILA NAJMI
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2021-09-28


Penelitian ini dilatar belakangi oleh partai politik dan kandidat politik yang saat ini turut menggunakan media sosial Instagram sebagai media pemasaran politik. Salah satu kandidat politik tersebut adalah Hj. Ananda, calon Walikota Kota Banjarmasin pada Pilkada 2020. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui seberapa besar frekuensi dari tiap jenis gambar pencalonan politik di Instagram dalam akun Instagram milik Hj. Ananda (@hj.ananda).

Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif deskriptif dengan metode analisis isi. Populasi penelitian berjumlah 744 unggahan dengan sampel sebanyak 88 unggahan. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu pengkodingan, dokumentasi, dan studi literatur. Uji instrumen penelitian menggunakan validitas isi dan uji reliabilitas antar koder.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa kategori Background stories memiliki jumlah frekuensi terbesar yaitu sebanyak 27 unggahan, diikuti dengan Fan art sebanyak 22 unggahan, Campaign sebanyak 9 unggahan, Positioning sebanyak 7 unggahan, Call to action sebanyak 5 unggahan, Discussion sebanyak 5 unggahan, Endorsement sebanyak 4 unggahan, Fan contact sebanyak 3 unggahan, Media work sebanyak 2 unggahan, Site visits sebanyak 2 unggahan, Meeting politicians sebanyak 1 unggahan, dan Family sebanyak 1 unggahan.

Kata kunci: Analisis Isi Kuantitatif,Pemasaran Politik, Instagram, Hj. Ananda

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI