DIGITAL LIBRARY



JUDUL:HUBUNGAN PENGETAHUAN LINGKUNGAN HIDUP DENGAN PERILAKU PEDULI LINGKUNGAN PADA PESERTA DIDIK KELAS XII ILMU SOSIAL SMAN 1 BANJARMASIN
PENGARANG:DESY ALVINA RAUDHATUSHALEHAH
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2023-06-06


Penelitian ini dilatarbelakangi oleh akreditasi unggulan SMAN 1 Banjarmasin dengan status sekolah yang belum menjadi sekolah Adiwiyata. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hubungan pengetahuan lingkungan dengan perilaku peduli lingkungan pada siswa kelas XII ILmu Sosial SMAN 1 Banjarmasin. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan menggunakan pendekatan deskriptif dengan sampel seluruh siswa Kelas XII Ilmu Sosial SMAN 1 Banjarmasin Tahun Pelajaran 2022/2023 yang berjumlah 102 orang yang telah mendapatkan informasi tentang pemeliharaan lingkungan di Kelas X dan XI dari sekolah tersebut. Pengumpulan data terdiri dari observasi, dokumentasi, dan angket. Hasil penelitian dianalisis menggunakan korelasi Pearson Product Moment SPSS IBM Statistics 25 diketahui dari besarnya koefisien korelasi (r hitung) adalah -0.092 lebih sedikit dari r tabel (-0.092<0.1966) dan Sig. (2-Tailed) sebesar 0.690 lebih dari 0.05 (0.690>0.05) termasuk dalam kategori rendah. Dengan demikian, pengetahuan lingkungan siswa tidak memiliki hubungan yang signifikan terhadap hasil perilaku peduli lingkungan siswa peminatan Ilmu Sosial di SMAN 1 Banjarmasin.

Kata Kunci:lingkungan, siswa, SMAN 1 Banjarmasin

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI