DIGITAL LIBRARY



JUDUL:KOMPETENSI DIGITAL GURU PPKN DI SMPN 3 KOTA BANJARMASIN
PENGARANG:SRI RAHMAH
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2023-06-06


ABSTRAK

Sri Rahmah.2023. Kompetensi Digital Guru PPKN Di SMPN 3 Kota Banjarmasin.   Skripsi. Program Studi Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan. Jurusan Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS) FKIP Universitas Lambung Mangkurat. Pembimbing Bapak Reja Fahlevi, M.Pd.

Kata Kunci : Kompetensi, Digital, Guru

Masalah pokok dalam penelitian ini adalah kompetensi digital guru PPKn di SMPN 3 Kota Banjarmasin, seperti yang kita ketahui bahwa kompetensi guru terdiri dari kompetensi pedagogik, sosial, kepribadian, dan profesional. Terlebih yakni kompetensi digital yang merupakan bagian dari kompetensi profesional seorang guru, kompetensi digital tersebut juga harus dimiliki oleh guru mata pelajaran PPKn, terlebih era digital seperti sekarang ini minimal guru harus mahir menggunakan teknologi digital. Oleh karena itu menjadi masalah apakah guru PPKn di SMPN 3 Banjarmasin sudah memiliki kompetensi digital bentuk communication, bentuk educational content creation dan bentuk educational problem solving.

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kompetensi digital bentuk communication, bentuk educational content creation dan bentuk educational problem solving guru PPKn di SMPN 3 Banjarmasin. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Penggumpulan data dilakukan dengan Teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data dilakukan dengan tahap pemilihan data, penyajian data dan penarikan kesimpulan.

Hasil penelitian yang didapat dari kompetensi digital guru PPKn di SMPN 3 Banjarmasin: (1) Kompetensi digital bentuk communication guru PPKn di SMPN 3 Banjarmasin yaitu dengan menggunakan teknologi digital yaitu Handphone melalui salah satu aplikasi yaitu Whatsaap untuk berinteraksi baik kepada teman, sesama guru, orang tua siswa, maupun siswa itu sendiri. (2) Kompetensi digital bentuk educational content creation guru PPKn di SMPN 3 Banjarmasin yaitu sudah menggunakan konten pembelajaran digital diantaranya power point, video pembelajaran dari youtube, menampilkan gambar atau foto yang berhubungan dengan materi pelajaran. (3) Kompetensi digital bentuk educational problem solving guru PPKn di SMPN 3 Banjarmasin sudah mampu untuk memecahkan masalah dalam pembelajaran dengan memberikan tugas kepada siswa siswa nya untuk mencari materi tambahan di internet menggunakan Handphone sehingga siswa diharapkan lebih mampu untuk berpikir kritis serta menggunakan metode pembelajaran yang bervariasi seperti diskusi, tugas kelompok.

 

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI