DIGITAL LIBRARY



JUDUL:ANALISIS PEMASARAN KERUPUK IKAN GABUS (Channa striata) "CAP FATIMAH" DI DESA MELAYU KECAMATAN MARTAPURA TIMUR KABUPATEN BANJAR PROVINSI KALIMANTAN SELATAN
PENGARANG:MAHDALENA PARIKA
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2023-06-25


Penelitian ini bertujuan untuk : 1). Menganalisis permasalahan dalam usaha kerupuk ikan Gabus (Channa striata) di Desa Melayu Kecamatan Martapura Timur Kabupeten Banjar Provinsi Kalimantan Selatan 2). Mengananlisis margin tataniaga usaha pengolahan kerupuk ikan Gabus (Channa striata) di Desa Melayu Kecamatan Martapura Timur Kabupeten Banjar Provinsi Kalimantan Selatan 3). Menganalisis besar bagian (Share) harga yang diterima oleh produsen kerupuk ikan Gabus (Channa striata) di Desa Melayu Kecamatan Martapura Timur Kabupeten Banjar Provinsi Kalimantan Selatan. Pengumpulan data berdasarkan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Jenis data bersifat kualitatif dan kuantitatif, sedangkan sumber data yang digunakan adalah primer dan sekunder. Lokasi penelitian ini menggunakan metode studi kasus, pengambilan sampel lembaga pemasaran menggunakan metode snowball sampling. Analisis data yang digunakan adalah (a) analisis deskriptif kualitatif (b) analisis margin pemasaran (c) analisis farmer’s share. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa permasalahan yang terdapat dalam usaha kerupuk ikan Gabus “Cap Fatimah” yaitu: modal, bahan baku dan teknologi. Margin pemasaran kerupuk ikan Gabus “Cap Fatimah” untuk  ukuran kemasan 200g sebesar 29,41% dan ukuran kemasan 250g adalah sebesar 25,81%. Kriteria margin menurut Monica et al yaitu% MM < FS = Margin rendah.Analisis farmer’s share kerupuk ikan Gabus “Cap Fatimah” untuk ukuran kemasan 200gr yaitu sebesar 77,27%. Dan ukuran kemasan 250g nilai farmer’s share sebesar 79,63%. Hal ini menunjukkan farmer’s share lebih dari 50% dikatakan efisien.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI