DIGITAL LIBRARY



JUDUL:Analisis Acceptance User Sistem Online Single Submission - Risk Based Approach (OSS-RBA) Dalam Pelayanan Perizinan Berusaha Di Kota Banjarbaru
PENGARANG:DWI SAFITRI
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2023-07-11


Online Single Submission-Risak Based Approach (OSS-RBA) adalah sistem pelayanan perizinan berusaha yang membuat pengajuan perizinan dilakukan secara online dan berbasis resiko. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran tingkat dan faktor penghambat penerimaan pengguna (Acceptance User) sistem OSS-RBA yang digunakan sebagai pelayanan perizinan berusaha di Kota Banjarbaru. Metode penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah deskriptif kualitatif dengan pengumpulan data melalui wawancara, observasi dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan Acceptance User Sistem Online Single Submission - Risk Based Approach dalam Pelayanan Perizinan Berusaha di Kota Banjarbaru menunjukkan bahwa rendahnya persepsi kemudahan pengguna (Perceived Ease of Use) tidak berpengaruh secara signifikan pada persepsi kebermanfaatan sistem (Perceived Usefulness). Dengan faktor eksternal kurangnya kemampuan pelaku usaha dalam menggunakan teknologi dan faktor internal perubahan konsep sistem perizinan berusaha dengan sistem berbasis resiko yang mempengaruhi penerimaan penggunaan sistem OSS-RBA dalam pelayanan perizinan berusaha.

 

Kata Kunci : E-Government, Acceptance, TAM, OSS-RBA, Perizinan Berusaha

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI