DIGITAL LIBRARY



JUDUL:Representasi Formal Anggota Legislatif Perempuan Fraksi PDIP di Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Kotawaringin Timur
PENGARANG:TRI NANDA NOVIANTI RAHMADANI
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2023-07-27


ABSTRAK

 

Tri Nanda Novianti Rahmadani. 1910413220011. 2023. Representasi Formal Anggota Legislatif Perempuan Fraksi PDIP di Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Kotawaringin Timur. Dibimbing oleh Siti Mauliana Hairini.

          Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui representasi formal anggota legislatif perempuan dari fraksi PDIP di DPRD Kotawaringin Timur mengingat posisi pimpinan saat ini diduduki oleh anggota legislatif perempuan yang berasal dari fraksi PDIP. Tipe penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan melaksanakan pengamatan (observasi), wawancara dan dokumentasi di lokasi penelitian.Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori representasi formal menurut Hanna Pitkin (1967) yang memiliki 2 dimensi yaitu otorisasi dan akuntabilitas.

          Hasil penelitian menunjukkan bahwa proses yang mengawali otorisasi representasi formal anggota legislatif perempuan fraksi PDIP di DPRD Kabupaten Koawaringin Timur yaitu adanya faktor dinasti politik dan pemanfaatan modal sosial yang maksimal di masyarakat. Dalam menjalankan akuntabilitas sebagai perwakilan dari rakyat, anggota legislatif perempuan Fraksi PDIP DPRD Kabupaten Kotawaringin Timur sudah dapat memahami dan menjalankan fungsi dewan namun belum maksimal karena masih sedikit sekali kebijakan atau produk hukum yang berasal dari inisiatif DPRD yang dikeluarkan oleh DPRD sebagai bagian dari fungsi legislasi.

 Penulis menyarankan agar partai politik melakukan rekrutmen dan kaderisasi perempuan sejak awal agar lebih meningkatkan kuantitas dan kualitas keterwakilan perempuan; anggota legislatif diharapkan agar lebih mampu memberikan pengawasan secara maksimal keadaan konstituen dengan melakukan peninjauan langsung kelapangan secara berkala; untuk masyarakat diharapkan agar lebih ikut berperan aktif dalam kegiatan-kegiatan seperti reses agar dapat menciptakan terjaringnya aspirasi seluruh masyarakat.

 

 

 

 

 

 

Kata Kunci: Representasi Formal, Fungsi Anggota Legislatif, DPRD Kabupaten Kotawaringin Timur.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI