DIGITAL LIBRARY



JUDUL:Implementasi Komunikasi Interpersonal pada Pelayanan Pemustaka (Studi pada Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Kalimantan Selatan)
PENGARANG:YUSYIFA ALIFIA ROSE
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2023-07-27


 

Yusyifa Alifia Rose. 1910414320031. 2023. Implementasi Komunikasi Interpersonal Staf Perpustakaan pada Pelayanan Pemustaka (Studi Pada Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Kalimantan Selatan). Di bawah bimbingan Ibu Lalita Hanief.

Penelitian ini dilakukan bertujuan untuk mengetahui bagaimana implementasi komunikasi interpersonal oleh Staf Perpustakaan pada pelayanan pemustaka pada Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Kalimantan Selatan.

Metode penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah metode kualitatif dengan tipe penelitian deskriptif, dan menggunakan teknik pengumpulan data melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi. Dalam penelitian ini juga menggunakan teknik analisis data kualitatif menurut Matthew B. Miles dan A. Michael Huberman.

Hasil penelitian ini menunjukan bahwa Staf Perpustakaan telah mengimplementasikan aspek efektifitas komunikasi interpersonal dari Joseph A. Devito yaitu, staf perpustakaan berkomunikasi secara terbuka dengan menyediakan wadah aspirasi pemustaka berupa angket dan laman ulasan, staf perpustakaan berempati dengan selalu menawarkan pertolongan kepada pemustaka, aspek sikap mendukung dilakukan oleh staf perpustakaan dengan melakukan pendataan saran koleksi  buku dari pemustaka, aspek sikap positif dilakukan oleh staf perpustakaan berupa memberikan respon dan gestur yang positif, serta aspek kesamaan dengan tidak adanya perbedaan perlakuan yang dilakukan oleh staf perpustakaan kepada pemustaka.

Kata Kunci: Komunikasi Interpersonal, Staf Perpustakaan, Pustakawan, Pemustaka

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI