DIGITAL LIBRARY



JUDUL:APRESIASI MUSIK KLASIK DI KALANGAN PENDIDIKAN MUSIK LEMBAGA FORMAL DI BANJARMASIN
PENGARANG:WEN FANG
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2023-07-28


Musik klasik merupakan musik yang memiliki kualitas tinggi, memiliki keindahan yang estetik dalam harmonisasi lagu. Musik klasik juga merupakan musik yang rumit dan kompleks, sehingga untuk memahami musik tersebut menggunakan waktu yang lama karena banyak yang harus dipelajari dan didalami dalam mempelajari musik klasik, maka dari itu di kalangan pendidikan musik dalam pendidikan formal yaitu Mahasiswa/I Pendidikan Seni Pertunjukan minat musik memiliki tingkat apresiasi yang berbeda terhadap musik klasik. Metode penelitian yang dipakai dalam penulisan ini yaitu metode penelitian kualitatif dengan jenis deskriptif yaitu mendeskripsikan atau menggambarkan penelitian dalam penulisan ini yaitu tingkat apresiasi musik klasik di kalangan pendidikan musik lembaga formal di Banjarmasin. Hasil dari penelitian ini musik klasik di kalangan masyarakat pendidikan musik termasuk populer dan tingkat apresiasi musik klasik itu sendiri rata – rata sampai tahap mengamati dan menghayati belum sampai ditahap mengevaluasi maupun tahap mengapresiasi. Tingkat apresiasi juga mempengaruhi dalam mengukur kemampuan memahami musik klasik teruntuk mahasiswa/I pendidikan seni pertunjukan minat musik sangat berpotensi untuk mengajarkan dan mengembangkan ilmu yang di dapat tentang musik klasik di sekolah.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI