DIGITAL LIBRARY



JUDUL:MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MUATAN MATEMATIKA MATERI STATISTIKA MENGGUNAKAN MODEL PBL DAN NHT DI KELAS VI SDN-SN PASAR LAMA 3 KOTA BANJARMASIN
PENGARANG:RIZKA AMILIA
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2023-08-16


 

 

Amilia, Rizka . 2023. Meningkatkan Hasil Belajar Muatan Matematika Materi Statistika Menggunakan Model PBL dan NHT Di Kelas VI SDN SN Pasar Lama 3 Kota Banjarmasin. Skripsi Program Pendidikan Guru Sekolah Dasar. Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan. Universitas Lambung Mangkurat Banjarmasin. Pembimbing Drs. Sunarno, M. Pd

 

KKata Kunci: Aktivitas, Hasil Belajar, Problem Based Learning dan Numbered Heads Together.

 

Permasalahan yang diangkat dari penelitian ini adalah rendahnya aktivitas peserta didik dan  hasil belajar peserta didik dalam pembelajaran matematika materi statistika yang rendah. Penyebab dari permasalahan ini adalah dikarenakan peserta didik tidak bisa menjelaskan pengertian modus, median dan mean, peserta didik kurang mampu membedakan modus, median dan mean dan kurang dan peserta didik kurang bisa menghitung rata-rata. Oleh karena itu, salah satu alternatif dalam mengatasi permasalahan aktivitas dan hasil belajar rendah yaitu dengan menggunakan kombinasi model Problem Based Learning dan Numbered Heads Together. Tujuan dari penelitian ini adalah mendeskripsikan aktivitas pendidik, aktivitas peserta didik dan hasil belajar peserta didik.

Penelitian ini menggunakan jenis Penelitian Tindakan Kelas yang dilaksanakan selama 2 siklus. Subjek dalam penelitian ini adalah peserta didik kelas VI  SDN-SN Pasar Lama 3 Kota Banjarmasin Tahun Pelajaran 2022/2023, jumlah peserta didik sebanyak 28 orang. Teknik analisis diperoleh melalui observasi dan data hasil belajar peserta didik didapat dalam bentuk tabel dan grafik. Selanjutnya diinterpretasikan dengan menggunakan kriteria pada masing-masing indikator keberhasilan aktivitas pendidik, aktivitas peserta didik dan hasil belajar peserta didik secara individual dan klasikal.

Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa aktivitas pendidik pada siklus I sampai siklus II meningkat dari kriteria “Baik: sampai kriteria “Sangat Baik”. Aktivitas peserta didik pada siklus I sampai siklus II meningkat dari kriteria “Aktif” sampai kriteria “Sangat Aktif”. Dan hasil belajar pada siklus I dan siklus II terjadi peningkatan dari 50% hingga 100% secara klasikal.

Berdasarkan temuan dan hasil pada penelitian ini, dapat disimpulkan bahwa pembelajaran menggunakan kombinasi model Problem Based Learning dan Numbered Heads Together meningkatkan aktivitas pendidik, aktivitas peserta didik dan hasil belajar. Disarankan kepada pendidik khususnya matematika dapat mengembangkan pembelajaran inovatif dengan menjadikan model ini sebagai salah satu bahan pertimbangan untuk meningkatkan kualitas pendidikan.

 

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI