DIGITAL LIBRARY



JUDUL:ANALISIS KESESUAIAN PRODUK PEMBELAJARAN INFOGRAFIS PADA MATA PELAJARAN SEJARAH DI KELAS X MIPA 2 SMA NEGERI 8 BANJARMASIN
PENGARANG:KHADIJAH
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2023-10-17


ABSTRAK

Khadijah, 2022. Analisis Kesesuaian Produk Pembelajaran Infografis Pada Mata Pelajaran Sejarah Di Kelas X MIPA 2 SMA Negeri 8 Banjarmasin. Pembimbing I Dr. Dra. Rochgiyanti, M.Si., M.Pd. dan Pembimbing II Wisnu Subroto, S.S., M. A.

 

Penelitian ini memiliki latar belakang mengenai analisis kesesuaian produk pembelajaran infografis pada mata pelajaran sejarah di kelas x MIPA 2 SMA Negeri 8 Banjarmasin. Dalam pembelajaran sejarah secara daring materi akan lebih mudah dipahami oleh peserta didik jika ditampilkan melalui infografis. Namun membuat infografis harus memerlukan smartphone yang memadai dan dapat menyimpan aplikasi untuk membuat produk infografis. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui perencanan pembelajaran, menjelaskan pelaksanaan pembelajaran, dan mendeskripsikan hasil evaluasi pembelajaran dalam jaringan pada mata pelajaran sejarah materi perkembangan teknologi zaman pra aksara berupa membuat tugas infografis di SMA Negeri 8 Banjarmasin.

Metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif dengan jenis deskriptif. Pengumpulan data dan sumber penelitian menggunakan sumber data primer dan sumber data sekunder. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik pemeriksa keabsahan data menggunakan triangulasi sumber dan triangulasi waktu. Teknik analisis data yang di lakukan di kelas X MIPA 2 SMA Negeri 8 Banjarmasin.

Berdasarkan hasil penelitian ini menunjukan bahwa: (1) perencanaan pembelajaran dimulai dari menyiapkan silabus dan rencana pelaksanaan pembelajaran (RPP) yang memuat keterpaduan antara KI dan KD, materi pembelajaran, kegiatan pembelajaran, penilaian, dan sumber belajar dalam satu keutuhan pengalaman belajar, (2) pada pelaksanaan pembelajaran guru telah melakukan pembelajaran sesuai dengan RPP dimana infografis digunakan sebagai tugas yang dikumpul pada pertemuan berikutnya, (3) hasil evaluasi pembelajaran sejarah dapat dilihat pada produk infografis yang dikerjakan oleh peserta didik. Dari hasil analisis dapat diketahui bahwa produk infografis yang dibuat peserta didik telah sesuai dengan indikator pada ketercapaian pembelajaran materi perkembangan teknologi zaman pra aksara.

Kesimpulan dari penelitian ini adalah perencanaan, pelaksanaan dan evaluasi hasil pembelajaran sejarah secara daring telah dilakukan sesuai dengan silabus, dan RPP. Hasil penilian kognitif dari peserta didik rata-rata mendapatkan nilai bagus dan penilaian psikomotorik dilihat dari analisis kesesuaian produk antara materi pembelajaran dan produk infografis yang dibuat oleh peserta didik dengan kreatif sehingga mudah dipahami karena terdapat perpaduan antara teks, gambar serta desain yang dituangkan dalam infografis.

Kata Kunci: Infografis, Pembelajaran Sejarah

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI