DIGITAL LIBRARY



JUDUL:STRATEGI PENGEMBANGAN OBJEK WISATA GUNUNG HAUK MENGGUNAKAN ANALISIS SWOT
PENGARANG:INAI
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2023-10-20


STRATEGI PENGEMBANGAN OBJEK WISATA GUNUNG HAUK MENGGUNAKAN ANALISIS SWOT

            Perkembangan industri pariwisata berperan penting dalam pembangunan daerah bahkan negara melalui keuntungan ekonomi jika dilakukan dengan strategi dan perencanaan yang matang. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui strategi pengembangan objek wisata Gunung Hauk yang telah dilaksanakan oleh pengelola setempat. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kuantitatif melalui matrik SWOT berdasarkan faktor internal dan faktor eksternal objek wisata Gunung Hauk. Teknik pengambilan sampel menggunakan accidental sampling sehingga diperoleh 36 responden. Pengumpulan data didapat dari data sekunder dengan instrumen kuesioner. Langkah awal dengan membuat matriks IFAS dan EPAS dengan memberikan pembobotan untuk menemukan skor total dari variabel IFAS dan EPAS. Langkah berikutnya yaitu merumuskan strategi yaitu SO, WO, ST, dan WT.

            Hasil penelitian menunjukkan bahwa objek wisata Gunung Hauk memiliki kekuatan dengan panorama alam yang indah, masih asri, dan memberikan kenyamanan, serta kondisi kemanan yang baik. Kelemahannya adalah promosi wisata yang kurang, program pengembangan masih sederhana, dan kurangnya tenaga kerja profesional dalam mengelola objek wisata. Peluangnya meliputi kesempatan wisatawan untuk mengenal budaya lokal, keinginan wisatawan untuk berkunjung, dan otonomi daerah yang memberikan keluasan untuk mengembangkan objek wisata. Sedangkan ancamannya adalah pelanggaran budaya lokal, menurunnya kualitas lahan, dan kerusakan lingkungan. Objek wisata Gunung Hauk berada pada posisi kuadran 1 yaitu dengan menerapkan strategi agresif. Objek wisata Gunung Hauk memiliki kekuatan internal yang dapat digunakan untuk mengambil peluang yang ada untuk bersaing. Adapun kendala yang dihadapi oleh pengelola objek wisata Gunung Hauk adalah kelemahan yaitu kurangnya promosi, pengembangan sederhana, kurangnya tenaga kerja profesional, keterbatasan anggaran dan keadaan jalan kurang baik.

Kata kunci: Objek wisata, Analisis SWOT, Strategi, Pengembangan.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI