DIGITAL LIBRARY



JUDUL:Nama : RaMENGEMBANGKAN KEMAMPUAN BAHASA ANAK DALAM MENYEBUTKAN SIMBOL-SIMBOL HURUF PADA TEMA LINGKUNGANKU DENGAN MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN SNOWBAl THROWING DI VARIASI DENGAN MODEL MAKE A MATCH DENGAN METODE TANYA JAWAB PADA ANAK KELOMPOK B TK SARANTI DESA BINTURU KECAMATAN KELUA KABUPATEN TABALONG
PENGARANG:RAMIDA FITRIANI
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2023-11-30


Fitriani, Ramida 2018 : Mengembangkan Kemampuan Berbahasa Anak Dalam Menyebutkan Simbol Huruf Tema Lingkunganku Dengan Menggunakan Variasi Model Pembelajaran Snowball Throwing dan Model Make A Match Dengan Metode Tanya Jawab Pada Anak Kelompok B TK Saranti Desa Binturu Kecamatan Kelua Tabalong Drs. H. Ramadi, M. Pd.

 

Kata Kunci: Kemampuan Berbahasa Anak, Menyebutkan Simbol Huruf, Model Snowball Throwing, Make A Match, Tanya Jawab.

 

Kemampuan aspek berbahasa  anak dalam menyebutkan simbol simbol huruf di TK Saranti Desa Binturu masih sangat rendah, jika hal ini dibiarkan akan menghambat proses pembelajaran mengingat untuk belajar membaca harus mengetahui terlebih dahulu tentang Simbol Huruf.

Permasalahan dalam penelitian ini adalah pada saat pembelajaran berlangsung guru melakukan kegiatan pembelajaran tanpa menggunakan buku bergambar atau poster bergambar ataupun media lainnya. pada awalnya anak anak memang terlihat tampak memperhatikan dan mendengarkan namun lama kelamaan akhirnya anak-anak merasa bosan dan jenuh.  

Metode penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas. Penelitian ini dilakukan pada anak kelompok B di TK Saranti Desa Binturu Kecamatan Kelua yang berjumlah 15 anak yang terdiri dari 7 perempuan dan 8 laki-laki. Penelitian ini dilaksanakan dalam 2 Siklus. Siklus I sebanyak 2 kali pertemuan dan siklus II sebanyak 1 kali pertemuan.

Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan dengan memperoleh skor 35 dengan kategori sangat baik. Aktivitas anak juga menunjukkan peningkatan pada setiap siklusnya dengan memperoleh persentase 100% dengan kategori sangat aktif. sedangkan untuk hasil perkembangan kognitif menyebutkan lambang bilangan mengalami peningkatan pada setiap siklusnya dengan perolehan 93% persentase berkembang sangat baik (BSB)

Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa penggunaan Model Pembelajaran Snowball Throwing dan Model Make A Match dengan Metode Tanya Jawab pada Anak Kelompok B di TK Saranti Desa Binturu Kecamatan Kelua Kabupaten Tabalong mengalami maksimal perkembangan dari siklus I ke siklus II. Selanjutnya dalam penerapan model ini diharapkan guru dapat mengatur alokasi waktu mengingat model pembelajaran ini memerlukan waktu yang panjang.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI