DIGITAL LIBRARY



JUDUL:FAKTOR PENYEBAB TERJADINYA MOBILITAS PENDUDUK MELALUI MODA TRANSPORTASI AIR (BUS AIR) BANJARMASIN – MUARA TEWEH
PENGARANG:MUHAMMAD MUHARRAM AZHARI
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2023-12-01


                            INTISARI

“Faktor Penyebab Terjadinya Mobilitas Penduduk Melalui Moda Transportasi Air (Bus Air) Banjarmasin – Muara Teweh”

Oleh: Muhammad Muharram Azhari (1910115210041)

Program Studi Pendidikan Geografi, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Lambung Mangkurat

 Kota Banjarmasin

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor dominan penyebab penduduk Kota Banjarmasin melakukan mobilitas dengan menggunakan moda transportasi sungai bus air. Penelitian ini dilakukan dengan metode kuantitatif. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan Teknik Accidental Sampling, dengan menyebarkan kuesioner kepada 60 Penumpang Bus Air Pancar Mas rute Banjarmasin-Muara Teweh. Analisis data pada penelitian ini menggunakan analisis faktor konfirmatori/confitrmatory factor analysis (CFA) dengan bantuan IBM SPSS versi 21.0 for Windows. Hasil penelitian dari analisis faktor konfirmatori menunjukkan bahwa faktor-faktor penyebab penduduk melakukan mobilitas adalah Faktor Ekonomi sebesar 30.754%. Faktor Karakteristik Daerah sebesar 24,544%. Faktor Sosial sebesar 14,250%.

Kata Kunci: Mobilitas Penduduk, Moda Transportasi Air

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI