DIGITAL LIBRARY



JUDUL:Hubungan Tingkat Nyeri Sendi dengan Kualitas Hidup Lansia (Studi di Panti Perlindungan dan Rehabilitasi Sosial Lanjut Usia (PPRSLU) Budi Sejahtera Provinsi Kalimantan Selatan)
PENGARANG:NISA ISLAMI PUTRI. SR
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2024-01-10


Latar Belakang: Nyeri sendi merupakan rasa sakit yang tidak nyaman yang menimbulkan keterbatasan dalam pergerakan sendi ketika melakukan aktivitas maupun beristirahat. Rasa nyeri tersebut dapat menurunkan kualitas hidup lansia.

Tujuan: Mengetahui hubungan antara tingkat nyeri sendi dengan kualitas hidup lansia di Panti Perlindungan dan Rehabilitasi Sosial Lanjut Usia (PPRSLU) Budi Sejahtera Provinsi Kalimantan Selatan.

Metode: Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kuantitatif dengan teknik purposive sampling. Sampel Penelitian sebanyak 53 orang lansia. Pengambilan data menggunakan kuesioner. Uji analisis menggunakan uji korelasi Spearman.

Hasil: Hasil penelitian hubungan antara tingkat nyeri sendi dengan kualitas hidup lansia didapatkan nilai p value 0.000 dan r = -.693.

Pembahasan: Rasa nyeri sendi pada lansia jika tidak diberikan penanganan  maka  akan memengaruhi kualitas hidup lansia.

Kata Kunci: Kualitas Hidup, Lansia, Nyeri Sendi


Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI