DIGITAL LIBRARY



JUDUL:HUBUNGAN EFIKASI DIRI DENGAN GAYA HIDUP SEHAT PADA LANSIA HIPERTENSI DI PUSKESMAS MARTAPURA 1 KABUPATEN BANJAR
PENGARANG:IMILIA
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2024-01-10


Latar belakang: Kejadian hipertensi pada lansia disebabkan oleh perilaku gaya

hidup tidak sehat dikarenakan masih mengkonsumsi makanan yang tinggi garam,

malas melakukan aktifitas fisik seperti olahraga, waktu istirahat yang tidak teratur

dan merokok. Efikasi diri merupakan salah satu faktor seseorang melakukan

perubahan perilaku hidup sehat yang diyakininya untuk mencapai hasil yang

diinginkan.

Tujuan: Mengetahui hubungan efikasi diri dengan gaya hidup sehat pada lansia

Hipertensi di Puskesmas Martapura 1 Kabupaten Banjar.

Metode: Penelitian kuantitatif dengan desain korelasi menggunakan pendekatan

cross sectional, teknik purposive sampling pada 89 lansia di Puskesmas

Martapura 1 Kabupaten Banjar. Instrumen yang digunakan adalah kuesioner.

Analisis data menggunakan Uji Spearman rank.

Hasil: Terdapat hubungan yang signifikan antara efikasi diri dengan gaya hidup

sehat pada lansia hipertensi di Puskesmas Martapura 1 Kabupaten Banjar dengan

????-value<????(0,000<0,05).

Diskusi: Hasil penelitian ini menunjukkan ada hubungan yang bermakna antara

efikasi diri dengan gaya hidup lansia hipertensi, semakin tinggi efikasi diri maka

akan semakin baik gaya hidupnya.

Kata kunci: Efikasi diri, gaya hidup sehat, hipertensi

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI