DIGITAL LIBRARY



JUDUL:Analisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Peringkat Obligasi Yang Dipublikasikan Oleh PT. PEFINDO (Pemeringkat Efek Indonesia) Pada Perusahaan Sektor Perbankan Yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2017 - 2021
PENGARANG:Rahmi Fitriana
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2024-01-16


Rahmi Fitriana, (2023).  Analisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Peringkat Obligasi Yang Dipublikasikan Oleh PT. PEFINDO (Pemeringkat Efek Indonesia) Pada Perusahaan Sektor Perbankan Yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2017-2021.

Pembimbing: Dra. Nor Hikmah, SE, MSA, Ak, CA

 

            Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisis rasio likuiditas, leverage, profitabilitas, aktivitas, dan ukuran perusahaan terhadap peringkat obligasi perusahaan perbankan yang menerbitkan obligasi menurut PEFINDO dan terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2017-2021.

            Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan sektor perbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2017-2021. Sampel dalam penelitian ini adalah 16 perusahaan perbankan yang dipilih dengan metode purposive sampling. Data penelitian ini menggunakan data sekunder yaitu data diperoleh dari laporan keuangan tahunan perusahaan sektor perbankan periode tahun 2017-2021 yang diperoleh melalui website Bursa Efek Indonesia (www.idx.com). Analisis pada penelitian ini menggunakan analisis statistik deskriptif untuk menggambarkan masing-masing variabel penelitian serta analisis regresi logistik menggunakan uji kelayakan model regresi Hosmer and Lemeshow’s Goodnes of Fit Test dan Overall Model Test dan kemudian pengujian hipotesis menggunakan koefisien determinasi Nagelkerke R2 dan uji Wald.Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel likuiditas, leverage, profitabilitas, aktivitas, dan ukuran perusahaan dinyatakan tidak berpengaruh terhadap peringkat obligasi.

 

Kata Kunci: Peringkat Obligasi, Likuiditas, Leverage, Profitabilitas, Aktivitas, dan Ukuran Perusahaan

 

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI