DIGITAL LIBRARY



JUDUL:PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN INTERAKTIF BERBASIS WEB PADA MATERI ARITMATIKA SOSIAL KELAS VII DENGAN METODE DRILL AND PRACTICE
PENGARANG:NURUS SHOLEHAH
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2024-01-17


Perkembangan teknologi saat ini hampir memsuki seluruh bidang kehidupan. Salah satunya dari aspek media pembelajaran. Oleh karena itu dilakukanlah penelitian dengan tujuan yaitu: 1) mengembangkan media pembelajaran interaktif berbasis web pada materi Aritmatika Sosial kelas VII menggunakan metode drill and practice. 2) mengetahui validitas media pembelajaran interaktif berbasis web pada materi Aritmatika Sosial kelas VII menggunakan metode drill and practice. Penelitian ini berjenis Research and Development yang pengembangannya dilakukan dengan model ADDIE. Media yang telah dikembangkan menggunakan pemrograman web dan memuat materi aritmatika sosial untuk kelas VII. Kedua komponen tersebut telah divalidasi oleh dua ahli media di bidang komputer dan dua ahli materi di bidang matematika. Data yang diperoleh kemudian dianalisis dengan menggunakan teknik analisis kuantitatif. Penelitian dan pengembangan yang telah dilakukan menunjukan hasil bahwa: (1) Penelitian pengembangan ini menghasilkan media pembelajaran interaktif berbasis web pada materi aritmatika sosial dengan metode drill and practice yang dikembangkan dengan teknologi HTML, CSS, Bootstrap, MathJax, Javascript, JSON, Firebase, dan dibantu alat berupa Sublime Text, Browser Google Chrome, Web Server, serta Netlify. Pengembangan melalui tahap pada model ADDIE, yaitu analisis, perancangan, pengembangan, implementasi, dan evaluasi. (2) Media pemebelajaran interaktif berbasis web yang telah dikembangkan telah memenuhi aspek validitas dan siap untuk diujicobakan.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI