DIGITAL LIBRARY



JUDUL:ANALISIS USER EXPERIENCE PORTAL AKADEMIK MAHASISWA ULM BERBASIS MOBILE DENGAN PENDEKATAN USER CENTERED DESIGN
PENGARANG:KHAIRI YAHYA
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2024-01-27


Portal Akademik Mobile merupakan salah satu layanan dari sistem informasi Universitas Lambung mangkurat yaitu SIMARI. Aplikasi ini dibangun dengan tujuan untuk mengoptimalkan dan mempermudah mahasiswa dalam melakukan kegiatan yang berhubungan dengan akademik mahasiswa, namun aplikasi tersebut belum pernah dilakukan pengujian. Dalam penelitian ini dilakukan pengujian untuk menguji tingkat penerimaan dan sekaligus meningkatkan kualitas dari UI/UX aplikasi tersebut. Penelitian dilakukan dengan menggunakan metode User Centered Design sebagai metodologi penelitian dan User Experience Questionaire sebagai metode pengujian yang digunakan untuk mengukur tingkat penerimaan mahasiswa dan bertujuan untuk menguji tingkat penerimaan mahasiswa Universitas Lambung Mangkurat sekaligus untuk meningkatkan kualitas antarmuka aplikasi tersebut sehingga dapat mempermudah dan meningkatkan kenyamanan dalam mengakses Portal Akademik. Hasil penelitian menunjukan bahwa kualitas nilai skor per aspek aplikasi Portal Akademik Mobile berhasil ditingkatkan, peningkatan tersebut diantaranya adalah aspek Daya Tarik sebesar 13%, aspek Kejelasan sebesar 4%, aspek Ketepatan sebesar 11%, aspek Stimulasi sebesar 38%, dan aspek Kebaruan sebesar 19% namun aspek Efisiensi menurun sebesar 102%.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI