DIGITAL LIBRARY



JUDUL:UPAYA PENGUATAN DIRI TERHADAP KONTEN NEGATIF APLIKASI TIKTOK DALAM UPAYA MEMBENTUK KARAKTER KEWARGANEGARAAN BAGI MAHASISWA UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT BANJARMASIN
PENGARANG:NOVIA RIZMA SAFITRI
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2024-02-07


Media sosial adalah sebuah sarana atau wadah digunakan untuk mempermudah interaksi diantara sesama pengguna dan mempunyai sifat komunikasi dua arah. Tiktok merupakan aplikasi yang dapat digunakan untuk membuat video pendek dan bisa diberikan efek yang lucu dan unik juga bisa ditambahkan musik sesuai keinginan, sehingga aplikasi ini menjadi salah satu aplikasi favorit baru untuk pengguna media sosial.

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui upaya penguatan diri yang dilakukan Mahasiswa Universitas Lambung Mangkurat Banjarmasin untuk meningkatkan kemampuan bersikap selektif dalam membentuk karakter kewarganegaraan dari pengaruh konten negatif dalam menggunakan aplikasi tiktok. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif. Pengumpulan data dilakukan dengan teknik observasi dan wawancara. Teknik analisis data dilakukan dengan tahap pemilihan data, penyajian data dan penarikan kesimpulan.

Hasil penelitian yang didapat penggunaan aplikasi tiktok pada Mahasiswa Universitas Lambung Mangkurat Banjarmasin banyak menggunakan dari tahun 2019 sampai sekarang, durasi mereka dalam sehari menggunakan aplikasi tiktok rata-rata 10 menit sampai 7 jam perhari, dan konten yang sering muncul/FYP (for your page/untuk beranda anda) ada konten kuliner, vlog, konten motivasi, konten video edit, video hewan dan video hiburan. Upaya penguatan diri Mahasiswa Universitas Lambung Mangkurat Banjarmasin terhadap konten negatif dalam menggunakan aplikasi tiktok seperti melaporkan atau mereport akun tersebut kepada pihak dari tiktok dan langsung mengskip video negatif tersebut.

Saran yang diberikan peneliti terhadap penelitian ini adalah lebih mengurangi dalam penggunaan aplikasi tiktok agar tidak kecanduan dalam pemakaian, lebih menjaga kesehatan diri dan lebih memanfaatkan waktu untuk kegiatan yang positif serta lebih bijak lagi dalam menggunakan media sosial agar mampu memproduksi konten kreatif dan memperkuat literasi digital.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI