DIGITAL LIBRARY



JUDUL:STUDI DESKRIPTIF: DAMPAK PERILAKU BODY SHAMING TERHADAP PSIKOLOGIS KORBAN DI SEKOLAH MENENGAH ATAS NEGERI 2 BANJARMASIN
PENGARANG:TIARA WULANSARI
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2024-02-12


Body shaming sebagai perilaku merendahkan fisik seseorang, saat ini semakin marak terjadi di kalangan remaja yang sedang mengalami perubahan fisik dan psikologis. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan gambaran mengenai dampak body shaming terhadap psikologis korban siswi kelas XI SMAN 2 Banjarmasin.

Metode penelitian menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif. Adapun teknik pengumpulan data melalui wawancara, observasi dan dokumentasi. Sumber data primer, dalam penelitian ini peneliti melakukan wawancara secara langsung dengan wali kelas, guru BK dan siswi SMAN 2 Banjarmasin dan data sekunder dari sumber-sumber yang telah ada atau peneliti terdahulu. Teknik analisis data kualitatif yang digunakan ialah analisis model interaktif oleh Miles dan Huberman dengan langkah reduksi data, penyajian data dan kesimpulan/verifikasi. Pemeriksaan keabsahan data menggunakan triangulasi sumber, teknik, dan waktu

Hasil penelitian ini menunjukan bahwa korban yang mengalami body shamming memiliki dampak seperti Percaya diri rendah, merasa malu, marah, mudah tersinggung, dan mengalami stress.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI