DIGITAL LIBRARY



JUDUL:IMPLEMENTASI KEBIJAKAN PENGEMBANGAN PARIWISATA DI KAWASAN LOKSADO KABUPATEN HULU SUNGAI SELATAN
PENGARANG:FATHIATUL RIZKI AMANDITA
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2024-04-17


                                                  ABSTRAK

 

Fathiatul Rizki Amandita, 2022, Implementasi Kebijakan Pengembangan Pariwisata di Kawasan Loksado Kabupaten Hulu Sungai Selatan Dibimbing oleh Asmu’i dan Nurul Azkar.

 

Kawasan Loksado pada dasarnya mampu melakukan tahapan pembangunan dengan melalui Program Pengembangan Destinasi Pariwisata, Pengembangan Pemasaran Pariwisata dan Pengembangan Sumber Daya Pariwisata dan Ekonomi Kreatif yang bisa meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan perkembangan pariwisata Loksado. Namun tidak sepenuhnya didukung oleh kualitas sumber daya manusia lantaran masih kurangnya pemahaman masyarakat mengenai pariwisata, minimnya anggaran sehingga menjadi penghambat pengembangan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana implementasi kebijakan dan mengetahui faktor yang mengahambat pada implementasi kebijakan pariwisata kawasan Loksado.

 

Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan tipe penelitian deskriptif kualitatif, lokasi penelitian di kawasan Loksado Kabupaten Hulu Sungai Selatan. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini yaitu observasi, wawancara, dan dokumentasi. Informan kunci dalam penelitian ini adalah Perwakilan Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata Kabupaten Hulu Sungai Selatan, warga masyarakat dan wisatawan kawasan Loksado.

 

Hasil penelitian menunjukkan bahwa Implementasi Kebijakan Pengembangan Pariwisata yang diterapkan di kawasan Loksado dalam aspek pengembangan destinasi bahwa terjalinya kerjasama antar stakeholder dalam peningkatan sarana prasarana, aspek pengembangan pemasaran dinas memanfaatkan media cetak, media elektronik, media social serta dengan mengadakan event tahunan dalam melakukan promosi, aspek Pengembangan Sumber Daya Pariwisata dan Ekonomi Kreatif yaitu banyaknya potensi pariwisata dan di kolaborasikan dengan eknomi kreatif salah satunya seperti kerajinan tangan maupun kuliner, maka dua kolaborasi ini di anggap mampu memberi nilai tambah terhadap daya tarik dan daya saing pariwisata kawasan Loksado.

 

Saran dalam penelitian ini adalah diharapkan adanya usaha untuk meningkatkan kreatifitas sumber daya manusia dalam pengemasan foto dan video promosi, diharapkan adanya keterlibatan pihak swasta terutama dalam aspek pemasaran, diharapkan kawasan Loksado nantinya bisa menjadi kawasan wisata yang berbasis masyarakat agar pariwisata kawasan Loksado dapat memberikan dampak positif terhadap kesejahteraan masyarakat dan bertahan lebih lama.

                            

Kata Kunci :Implementasi Kebijakan, Kebijakan Pemerintah, Pariwisata

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI