DIGITAL LIBRARY



JUDUL:Strategi Kepala Desa dalam Pengembangan Badan Usaha Milik Desa Sungai Kali Kecamatan Sungai Raya Kabupaten Hulu Sungai Selatan.
PENGARANG:WAHYUDI NOOR
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2024-05-14


ABSTRAK

 

Wahyudi Noor, 2120421310010, 2023. Strategi Kepala Desa dalam Pengembangan

Badan Usaha Milik Desa Sungai Kali Kecamatan Sungai Raya Kabupaten Hulu Sungai

Selatan. Dibawah bimbingan Samahuddin M, selaku dosen pembimbing tesis, Yuanita

Setyastuti dan Mahyuni selaku penguji tesis.

Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui strategi, kendala dan faktor-faktor

penghambat pemerintah Desa dalam pengembangan Badan Usaha Milik Desa Sungai

Kali Kecamatan Sungai Raya Kabupaten Hulu Sungai Selatan.

Metode penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian

deskriptif. Teknik pengumpulan data yang digunakan melalui wawancara dan dokumen.

Key Informan penelitian adalah kepala desa dan data pendukung ketua BUM Desa,

anggota BUM Desa dan informan pendukung masyarakat serta tokoh masyarakat. Analisa

data menggunakan teknik analisis data kualitatif yaitu pengumpulan data, reduksi data,

penyajian data dan kesimpulan.

Hasil penelitian yang didapatkan sesuai konsep penelitian yaitu strategi

organisasi, strategi program dan Strategi Pendukung Sumber Daya menunjukkan bahwa

dari tiga strategi tersebut dalam pengembangan BUM Desa “Ikhtiar Bersama ” telah

melakukan dan menyelengarakan perwujudan visi dan misi walaupun dalam operasional

BUM Desa belum sepenuhnya terlaksana sebagaimana yang diharapkan. Kendala yang

ditemuka pada manajemen pengelolaan BUM Desa belum memberikan hasil yang

maksimal dalam peningkatan BUM Desa hingga perekonomian masyarakat, dari dimensi

sarana dan prasarana yang disediakan BUM Desa “Ikhtiar Bersama ”, faktor penghambat

sarana dan prasarana yang memadai tapi belum dimaksimalkan, SDM masih belum

mendapatkan pelatihan terkait dengan Pengelolaan BUM Desa.

 

Kata Kunci : Strategi Organisasi, Perencanaan, BUM Desa

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI