DIGITAL LIBRARY



JUDUL:PROBLEMATIKA PEMBENTUKAN TIM AD HOC KOMNAS HAM DALAM MELAKUKAN PENYELIDIKAN TINDAK PIDANA HAM BERAT
PENGARANG:SELAMAT FAHREZA
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2024-05-16


Selamat Fahreza. April 2024. PROBLEMATIKA PEMBENTUKAN TIM AD HOC KOMNAS HAM DALAM MELAKUKAN PENYELIDIKAN TINDAK PIDANA HAM BERAT. Skripsi, Program Sarjana Studi Hukum Fakultas Hukum Universitas Lambung Mangkurat, 46 Halaman. Pembimbing: Indah Ramadhany, S.H., M.H.

ABSTRAK

Dalam kasus pelanggaran HAM berat, Komisi Nasional Hak Asasi Manusia yang juga di sebut komnas HAM dalam melakukan penyelidikan sudah seharusnya tunduk pada aturan hukum. Sebagaimana diatur dalam UU No.26 Tahun 2000 tentang Pengadilan HAM. Namun komnas HAM dalam melakukan penyelidikan membentuk Tim Khusus untuk melakukan ivestigasi atau penelitian terkait pelangaran HAM yang spesifik, dalam pembentukan Tim ad hoc mengacu pada pasal 18 UU No. 26/2000 secara jelas mengatur tentang unsur pembentuk tim penyelidikan terhadap pelangaran HAM berat yang di khususkan kepada Tim ad hoc. Oleh karena itu, Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apa saja yang manjadi mekanisme pembentukan tim ad hoc komnas HAM serta untuk mengetahui apakah tim ad hoc komnas HAM dalam melakukan penyelidikan dapat bertindak sendiri. penelitian hukum ini mengkaji dan menganalisis mekanisme pembentukan tim ad hoc dalam melakukan penyelidikan tindak pidana HAM berat. Penelitian ini merupakan penelitian normative menggunakan pendekatan perundang-undangan dan konseptual melalui analisis teks secara sistematis.

Dalam pembentukan tim ad hoc Komnas HAM terlebih dahulu melakukan penetapan kebutuhan dan tujuan, penujukan ketua tim, penetapan tugas dan wewenang, pelaksanaan tugas, pengambilan keputusan, dan pemebrian laporan. Kemudian mekanisme yang pertama melakukan pengumuman secara terbuka tentang rekrutmen anggota tim ad hoc, penetapan syrat dan kualifikasi, peroses seleksi anggota, penilain keterwakilan, penetapan anggota, pemberian instruksi dan orientasi, serta penetapan prosedur pelaporan berkala dan evaluasi.

Kata kunci (keyword) : Pemebentukan Tim Ad hoc Komnas HAM, Penyelidikan, Tindak Pidana HAM berat

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI