DIGITAL LIBRARY



JUDUL:IMPLEMENTASI PENYALURAN BANTUAN SOSIAL LOGISTIK KEPADA KORBAN BENCANA KEBAKARAN OLEH DINAS SOSIAL KOTA BANJARMASIN
PENGARANG:SUPRIANSYAH
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2024-06-04


Supriansyah, 2010411210005, 2024, Implementasi Penyaluran Bantuan Sosial Logistik Kepada Korban Kebakaran Oleh Dinas Sosial Kota Banjarmasin. Di bawah bimbingan Erma Ariyani.

   Pemerintah memiliki kewajiban dalam mengatasi kerentanan yang ditimbulkan oleh bencana. Melalui Peraturan Menteri Sosial No.7 Tahun 2013 bahwa setiap korban bencana akan mendapatkan perlindungan sosial berupa bantuan logistik atau keperluan dasar untuk stimulasi pemulihan keadaan dan di tanggung jawabi oleh Dinas Sosial Kab/Kota. Provinsi Kalimantan Selatan pada tahun 2023 di dominasi oleh bencana non-alam berupa kebakaran dengan Kota Banjarmasin yang memiliki frekuensi terbanyak. Dengan hal tersebut, Pemerintah Kota Banjarmasin melalui Dinas Sosial Kota Banjarmasin memberikan bantuan logistik kepada korban kebakaran. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan proses penyaluran bantuan serta mengetahui faktor pendukung dan faktor penghambatnya.

   Metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan kualitatif dengan tipe penelitian deskriptif. Sumber data yang digunakan adalah data primer berupa wawancara, observasi, dan dokumentasi. Untuk data sekunder diperoleh melalui data yang ada pada instansi terkait, jurnal, dan dokumen lainnya. Dalam pengolahan data peneliti menggunakan Model Miles, Huberman, dan Saldana yaitu kondensasi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan.

   Hasil penelitian yang peneliti analisis dengan model implementasi Edward III yang menghubungkan ke dalam 4 aspek ukuran implementasi kebijakan yaitu komunikasi, sumber daya, disposisi, dan struktur birokrasi yang menunjukkan bahwa Implementasi Penyaluran Bantuan Sosial Logistik Kepada Korban Kebakaran Oleh Dinas Sosial Kota Banjarmasin sudah berjalan dengan baik. Penyaluran Bantuan Sosial Logistik kepada korban kebakaran dilakukan cukup baik karena di dukung oleh sumber daya yang memadai, komunikasi yang baik, serta partisipasi masyarakat yang ikut membantu proses penyaluran bantuan. Faktor penghambat yang ditemukan adalah akses menuju tempat kebakaran sangatlah sulit dan terdapat kecemburuan sosial antar penerima bantuan.

Kata Kunci : Implementasi, Bantuan Sosial Logistik, Bencana Kebakaran, Dinas Sosial

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI