DIGITAL LIBRARY



JUDUL:PERENCANAAN PLAMBING GEDUNG LIVING PLAZA BANJARMASIN DI JL. A. YANI KM. 9.3 KABUPATEN BANJAR
PENGARANG:ARYA GINANJAR
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2024-06-04


Tujuan perencanaan ini adalah merencanakan sistem perpipaan air bersih, air buang dan ventilasi serta perhitungan bill of quantity dan rencana anggaran biaya gedung Living Plaza Banjarmasin yang menunjang aspek sarana dan prasarana serta meningkatkan kenyamanan kesehatan lingkungan gedung dan penghuninya. Perhitungan kebutuhan air berdasarkan unit beban alat plambing dan penentuan dimensi pipa menggunakan metode ekivalen. Penampungan kebutuhan air dari ground reservoir menuju roof tank dan didistribusikan ke tiap unit alat plambing. Penggunaan kebutuhan air sebanyak 6 m3 perhari dengan pipa PVC air bersih yang digunakan kisaran ½ - 1 ½ inch, pipa air buangan 1 ½ - 5 inch, pipa ventilasi 2 ½ - 4 inch. Bill of quantity yang di uraikan antara lain jumlah total kebutuhan panjang pipa ruang sanitasi yaitu 327 m dan pipa saluran sanitasi 211 m serta kebutuhan aksesoris pipa, kelengkapan alat fire hydrant, ground reservoir dan roof tank. Total anggaran biaya pemasangan sistem plambing sebesar Rp.1.417.051.381. Perencanaan ini mengacu pada SNI 8153:2015.

Kata kunci : Plambing,Living Plaza, Pipa, BOQ, RAB

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI